DPRD Pamekasan Kritik Kinerja SKPD Pemkab

dewan pamekasanPamekasan, Bhirawa
Sejumlah Fraksi dalam Pandangan Umum Fraksi-fraksi, disidang Paripurna DPRD, membahas Raperda (Rancangan Peraturan Daerah) tentang APBD Perubahan Tahun 2015, mengkritik lemahnya kinerja SKPD (Satuan Kerja Perangkat Daerah) Kabupaten Pamekasan.
Selain itu, program kegiatan yang ada dinilai belum berpihak kepada masyarakat. Penyerapan anggaran dari APBD 2015 juga lamban. Kondisi itu disarankan untuk dijadikan bahan evaluasi agar tidak terjadi pada APBD 2016 mendatang.
Imam Syafii Yahya dari Fraksi Golkar saat membacakan pandangan umumnya. Menurutnya, semua pengerjaan kegiatan berisiko, sehingga tidak perlu menjadi alasan untuk memperlambat kegiatan yang semestinya selesai tahun ini.
Sorotan Fraksi Golkar, adalah tingkat kenaikan pendapatan daerah yang kecil, kurang dari 0,3 persen di tahun 2015 ini. Kemudian, di Pamekasan belum mempunyai sistem data Bea Perolehan hak atas Tanah dan Bangunan (BPHTB) yang baik. Sehingga perlu di verifikasi ulang untuk meningkatkan pajak dan retribusi daerah.
Dishubkominfo dinilai tidak kunjung menyelesaikan Pembangunan Terminal barang (cargo, Red) belum adanya penataan Parkir yang baik dan keberadaan pasar tumpah yang tidak tertangani. Termasuk juga, Badan Lingkungan Hidup (BLH) yang belum menyediakan ruang terbuka Hijau yang cukup bagi masyarakat, sesuai dengan aturan pemerintah. [din]

Tags: