DPRD Trenggalek Ambil Keputusan Hasil Banmus untuk Perbaikan Pemerintah

Trenggalek, Bhirawa
Karena sudah diamanahkan oleh rakyat dan sudah menjadi tanggung jawab bagi para wakil rakyat untuk menyelesaikan pekerjaannya demi untuk kepentingan bersama, kita semua tahu bahwa hari ini para Anggota DPRD yang masih mencalonkan lagi ,mestinya udah sibuk untuk persiapan pemilu yang tinggal menghitung jam saja. sebagai bukti tanggung jawab itu maka hari ini DPRD Trenggalek gelar rapat paripurna Internal sebagai tindak lanjut hasil rapat Banmus yang sudah digelar beberapa waktu yang lalu , bertempat di Graha Paripurna DPRD . Senin (15 /4).
Dalam rapat Paripurna internal tersebut membahas dari hasil laporan Panitia Khusus ( Pansus) dan keterangan pertanggungjawaban Bupati Trenggalek tahun 2018. Ungkap Samsul Anam Ketua DPRD Trenggalek usai rapat paripurna digelar.
Selain itu dijelaskan samsul dalam pengambilan keputusan melalui rapat paripurna internal yang diambil dari hasil Pansus selanjutnya akan disampaikan kepada Bupati Trenggalek.
“Jadi DPRD mengambil keputusan dari hasil Banmus yang tentu nantinya akan disampaikan kepada Bupati dalam rangka untuk melakukan perbaikan pemerintahan di masa yang akan datang.” Ungkapnya
Dikatakan Samsul,Banyak temuan temuan yang belum memenuhi target terkait dengan kinerja masing masing sektor. Selain itu banyak prestasi jug yang luar biasa terkait indikator capaian pembangunan sosial seperti PAD kita sudah naik, IPN kita juga naik, dan angka kemiskinan kita juga turun,” katanya.
Selanjutnya dari hasil Rekomendasi ini akan disampaikan ke Bupati ,dengan harapan permasalahan yang masih perlu dibenahi atau diperbaiki supaya kedepannya bisa menjadi pemerintahan yang tetunya akan lebih baik dalam melanjutkan pekerjaan ditahun yang akan datang. Jelasnya (wek)

Tags: