DTC Kota Surabaya Jadi Mal Terbesar Seluruh Asia Tenggara

Yosef Tony Praduka. Marketing Manager PT.AIW. [m ali/b

Surabaya, Bhirawa
Darmo Trade Centre (DTC) yang berlokasi di kawasan Wonokromo Surabaya, terus meningkatkan pelayanannya kepada konsumen. Untuk mengimbangi pelayanan yang super mudah dan memanjakan konsumen, PT. Arwinto Intan Wijaya yang dipercaya mengelola Mal DTC menggandeng Lazada dan Go Food sebagai Ecomers.
“Dengan Ecomers kita bisa melangkah jauh, bahkan DTC kini tercatat sebagai mal terbesar se Asia Tenggara,” ungkap Yosef Tony Praduka marketing manager PT.Arwinto Intan Wijaya saat dijumpai di sela-sela pengundian belanja murah berhadiah mobil di DTC Minggu (29/10) kemarin.
Diakui Tony, dunia global merambah ke berbagai lini sudah tidak bisa dibendung lagi. Tidak terkecuali dunia bisnis. Jual beli mudah dilakukan lewat online. Orang tidak perlu lagi datang ke pasar, supermarket dan mal. Cukup klik, barang sudah diantar sampai ke rumah.
Menurut Tony, salah satu program yang dilaksanakan mal DTC adalah program belanja berhadiah. Hal ini adalah bentuk apresiasi DTC ke customer yang loyal. Undian dilakukan sebanyak dua kali dalam setahun, yakni setiap enam bulan sekali. “Ini baru pertama kali sejak DTC dibangun tahun 2005,” jelas Tony.
Total hadiah yang diundikan sebesar Rp 800 juta, dengan hadiah utama dua unit mobil Sienta produk dari Toyota seharga Rp310 juta per unitnya. “Undian kedua Insya Allah akan dilakukan pada bulan Mei 2018,” pungkas Yosef Tony Praduka. [ma]

Tags: