Dua Sekolah Akselerasi Jombang Ditutup Jelang Ajaran Baru

Sekolah AkselerasiJombang, Bhirawa
Dua sekolah yang selama ini menerima kelas akselerasi pada tahun ajaran 2015 ini bakal ditutup. Dua sekolah di Jombang yang selama ini telah menjalankan kelas Akselerasi adalah SMPN 1 dan SMAN 3 tak lagi menerima siswa baru dalam kelas khusus ini.
Kepala Dinas Pendidikan Kab Jombang, Muntholib, membenarkan jika siswa akselerasi hanya dapat mengikuti kegiatan belajar mengajar sampai masa studinya selesai. ”Tahun ajaran baru mendatang sudah tak ada (kelas akselerasi), dua kelas akselerasi yang selama ini berjalan yakni di SMPN 1 Jombang dan SMAN 3 Jombang tahun ajaran baru ini resmi ditutup,” katanya ditemui, Kamis (28/5).
Penghapusan kelas Akselerasi ini dilakukan pemerintah pusat melalui instruksi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. Sebagai gantinya, lanjut Muntholib, siswa jenius yang biasa ditampung di kelas akselerasi, dapat menempuh studi dengan mengikuti Sistem Kredit Semester (SKS) yang biasa diberlakukan di perguruan tinggi.
”Siswa cerdas dapat bergaul dengan siswa lain, dan tak lagi belajar di kelas yang terpisah. Tapi bedanya, siswa cerdas dapat mengambil SKS lebih banyak dibanding temannya, seperti di perguruan tinggi,” lanjutnya.
Karena sistem pengganti adalah SKS, Muntholib menambahkan, pihaknya mengaku masih menyusun formula untuk bisa diterapkan di dua sekolah itu. ”Terutama mengenai pembagian jam mengajar guru, yang sebelumnya bertugas di kelas akselerasi. Ini harus ditata ulang kembali,” pungkasnya. [rur]

Tags: