Dukung Polri Usut Tuntas Kasus Pembakaran Bendera Partai

Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Pasuruan, Raharto Teno Prasetyo ST menyerahkan surat dukungan usut tuntas kasus pembakaran bendera partai di Mapolres Pasuruan Kota, Senin (29/6).

Pasuruan, Bhirawa
Jajaran pengurus DPC hingga kader PDI Perjuangan Kota Pasuruan mendatangi Mapolres Pasuruan Kota untuk menyerahkan surat dukungan kepada kepolisian supaya mengusut tuntas aksi pembakaran bendera berlambang banteng moncong putih oleh massa aksi yang menolak RUU Haluan Ideologi Pancasila, di depan Gedung MPR/DPR, Jakarta beberapa waktu yang lalu.

Kedatangan mereka dipimpin oleh Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Pasuruan, Raharto Teno Prasetyo ST. Mas Teno panggilan akrabnya meminta agar Polri segera mengusut tuntas aksi pembakaran yang dinilai mencoreng nama partai besutan Megawati Soekarnoputri.

“Kami datang ke Mapolres Pasuruan Kota untuk memberikan aspirasi dukungan kepada pihak kepolisian untuk segera mengusut tuntas kasus pembakaran bendera partai. Makanya kami berharap semoga kasus pembakaran itu segera berakhir dengan tuntas hingga menetapkan tersangkanya,” ujar Mas Teno di Mapolres Pasuruan Kota, Senin (29/6).

Pihaknya juga meminta kepada seluruh kader dan simpatisan PDI Perjuangan di Kota Pasuruan setidaknya tak mudah terpancing provokasi atas kasus tersebut. “Kepada seluruh simpatisan dan kader PDI Perjuangan supaya tidak terprovokasi. Karena PDI Perjuangan selalu mengutamakan azas gotong royong,” kata Mas Teno.

Kasubag Humas Polres Pasuruan Kota, AKP Endy Purwanto menyatakan pihaknya sudah menerima laporan dukungan dari DPC PDI Perjuangan Kota Pasuruan. Karena lokasi aksi tersebut bukan dari Kota Pasuruan, selanjutnya laporan dukungan itu diteruskan ke satuan diatasnya.

“Kami sudah menerima laporan dukungan itu dari jajaran pengurus DPC hingga kader PDI Perjuangan Kota Pasuruan. Selanjutnya, laporan dukungan ini dilanjutkan ke satuan di atas kami,” urai AKP Endy Purwanto. [hil]

Tags: