Edy Wuryanto Terpilih Ketua PGRI Sidoarjo 2020-2025

Pj Bupati Hudiyono, Ka Dindik bersama Pengurus PGRI Sidoarjo siap memajukan pendidikan Sidoarjo. [achmad suprayogi]

Sidoarjo, Bhirawa
Wakil Ketua I PGRI Sidoarjo, Drs Edy Wuryanto MPd MM kini terpilih, dipercaya mengemban amanah menjadi Ketua PGRI Kabupaten Sidoarjo Masa Bakti 2020-2025, menggantikan ketua sebelumnya Suprapto SPd MPd. Pemilihan dilakukan dalam Konferensi Kabupaten XXII PGRI Sidoarjo dibuka Pj Bupati Sidoarjo, Dr Hudiyono MSi.
Hasil rekapitulasdi rapat pleno ditetapkan perolehan suara pimilihan seorang Ketua (F-1), Wakil Ketua (F-2) dan Sekretaris (F-3). Jumlah hak suara masing-masing, Ketua (F-1) Drs Edy Wuryanto MPd MM sebanyak 80 suara, Wakil Ketua (F-2) Drs Umar MPd MSi sebanyak 54 suara dan Moh Shobirin SPd MPd sebanyak 51 suara, Sekretaris (F-3) Drs Kadaryono MPd sebanyak 60 suara, dengan jumlah suara keseluruhan sebanyak 92 orang.
Usai ditetapkan sebagai Ketua PGRI Sidoarjo Masa Bakti 2020-2025, Edy Wuryanto menyatakan siap mengemban tugas, menjalankan amanah yang telah dipercayakan kepada dirinya. Prioritas pertama tetap melanjutkan Program – program PGRI Sidoarjo yang sudah berjalan dengan baik, termasuk akan terus meningkatkan kualitas kompetensi para guru.
“Kedepan kompetensi guru akan kami tingkatkan secara maksimal, dalam kepengurusan ini semua perwakilan terakomodir. Yakni ada perwakilan dari guru setingkat SMA/SMP/SD bahwa TK dan PAUD,” jelas Edy Wuryanto, Kamis (17/12) kemarin.
Edy menjelaskan, dalam pandemi Covid 19 saat ini, pihaknya dalam meningkatkan kompetensi guru harus banyak dilakukan secara Daring, agar tidak terjadi klaster-klaster baru.
“Jadi kita harus tetap berhati – hati, tetap waspada dan jangan sampai lupa penerapan Protokol Kesehatan (Prokes) secara ketat. Saya juga minta doa restu masyarakat, serta media agar dalam mengemban tugas ini bisa amanah, dan bisa berjalan dengan baik untuk memajukan pendidikan di Sidoarjo,” pungkas Ketua YPLP Dasmen (Yayasan Pembina Lembaga Pendidikan Dasar dan Menengah) PGRI Jawa Timur ini.
Sementara itu, Pj Bupati Sidoarjo, Hudiyono, sangat bangga dan memberikan apresiasi yang tinggi atas terlaksananya Konferensi Kabupaten XXII PGRI Sidoarjo ini, atas hasil kinerja Kepengurusan PGRI Sidoarjo selama ini. ”Terima kasih kepada seluruh anggota PGRI, yang kemarin telah ikut mensukseskan pelaksanaan Pilkada Kabupaten Sidoarjo aman dan lancar,” ucap Hudiyono.
Selain itu, PGRI Sidoarjo juga mampu menjaga hak – hak dasar masyarakat Sidoarjo, dimana Kabupaten Sidoarjo beberapa hari yang lalu menerima penghargaan kabupaten yang peduli terhadap hak kemanusiaan.
“Semua ini tidak lepas dari peran PGRI, karena PGRI selalu mengawal hak- hak dasar terutama pendidikan. Ini juga bukti peran aktif PGRI, bahwa SDM Sidoarjo sudah di atas rata-rata. Pendidikan di Kabupaten Sidoarjo nilainya 8 lebih, rata-rata sudah setingkat SMA, kalau Jawa Timur 7,3 masih rata-rata setara SMP kelas 2,” jelasnya.
Setelah membuka Konferensi Kabupaten XXII PGRI Sidoarjo tahun 2020, Hudiyono menyerahkan penghargaan kepada pengurus Cabang PGRI se Kabupaten Sidoarjo dan tiga pengurus cabang penyumbang terbesar untuk pembangunan Gedung PGRI, yakni Pengurus Cabang Taman, Tulangan dan Candi. [ach]

Tags: