EMCL Dukung Mini Lokakarya ‘Aku SeHat’ di Blok Cepu

Sejumlah peserta saat mengikuti Mini Lokakarya aku sehat. [achmad basir/bhirawa]

Bojonegoro, Bhirawa
Tuntas melakukan survei “Mawas Diri”, Program kemitraan antara Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Husada (STIKes ICsada) Bojonegoro dan ExxonMobil Cepu Limited (EMCL) menggelar Mini Lokakarya di salah satu ruangan Kecamatan Gayam, Kabupaten Bojonegoro, Selasa (7/2).
Mini Lokakarya yang telah didukung SKK Migas untuk diagnosa dan intervensi keperawatan tersebut diperuntukkan bagi empat desa sasaran program, mulai Desa Gayam, Mojodelik, Brabowan dan Desa Bonorejo, Kecamatan Gayam.
Hadir saat acara berlangsung, Camat Gayam Hartono, perwakilan EMCL, Ichwan, Andi dan Galih Tiara Ranu Murti, Ketua Yayasan Dharma Cendekia, Nurul Jariyatin dan Ketua STIKes ICsada Bojonegoro, Hasan Bisri.
Tidak hanya itu saja, perwakilan Puskesmas, bidan desa dan kader kesehatan tingkat desa juga tempak antusias mengikuti kegiatan Mini Lokakarya. “Acara hari ini untuk merumuskan diagnosa bersama untuk selanjutnya dilakukan intervensi keperawatan,” kata Manajer Program Aku SeHat, Ns. Ikha Ardiyanti, M.Kep, M.Kes.
Ditambahkan jika kebersamaan dan saling dukung dalam program, lebih diutamakan. Karena, hasil survei tersebut penting diketahui bersama masyarakat dan pemangku kebijakan, agar penanganannya ke depan juga bisa bersama-sama.
Perwakilan EMCL, Ichwan menerangkan komitmen EMCL untuk memperhatikan lebih kesehatan di sekitar wilayah operasi. Namun perlu dipahami, jika EMCL tidak mengambil alih peran pemerintah, tetapi mendukung program-program yang tengah dijalankan pihak kecamatan sampai desa.
“Komitmen kita sangat kuat, termasuk bermitra dengan Kampus Ungu STIKes ICsada Bojonegoro. Semoga keberadaan EMCL bermanfaat untuk semuanya,” pungkasnya.
Sementara itu Camat Gayam, Hartono mendukung penuh kegiatan Kampus Ungu dan EMCL. Karena, sejauh ini komunikasi yang dibangun ke masyarakat terbukti sangat bagus dan berkelanjutan.
“Semoga membawa manfaat lebih bagi masyarakat sekitar. Kita semua harus bergandeng tangan untuk meningkatkan taraf kesehatan di Kecamatan Gayam khususnya, dan kami berterima kasih atas dukungan pihak terkait,” kata Hartono.
EMCL sebagai operator Minyak dan Gas Bumi (Migas) Blok Cepu, sejauh ini sudah sangat peduli ke masyarakat sekitar. Banyak program dilakukan bersama mitra, termasuk bidang kesehatan. Kerjasama juga telah terjalin dengan mitra, termasuk dengan Kampus Ungu STIKes ICsada Bojonegoro.
“Kedepannya harus lebih ditingkatkan lagi. Karena, apa yang dilakukan Tim Aku SeHat telah sangat bagus di desa-desa sasaran program,” imbuhnya. [bas]

Tags: