Empat Penyandang Disabilitas Ikut Seleksi CPNS Kabupaten Tulungagung

Catur Hermono

Tulungagung, Bhirawa
Empat orang penyandang disabilitas dipastikan ikut serta dalam seleksi CPNS Pemkab Tulungagung yang dimulai pada Senin (10/2) pekan depan. Mereka akan bersaing dengan pelamar CPNS lainnya sebagai pengawas koperasi, sekretariat daerah dan penata keuangan.
Demikian diungkapkan Kepala Bidang Pengadaan dan Pembinaan ASN Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kabupaten Tulungagung, Catur Hermono, Kamis (6/2). “Sudah dipastikan ada empat peserta disabilitas yang ikut serta dalam ujian seleksi CPNS Pemkab Tulungagung,” ujarnya.
Menurut dia, peserta disabilitas dalam seleksi CPNS 2019 mempunyai kekhususan dalam penilaian ambang batas (minimal). Sesuai Permenpan RB Nomor 24 Tahun 2019 tentang nilai Ambang Batas Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) Pengadaan CPNS 2019, SKD paling rendah agar lulus untuk penyandang disabilitas adalah 260 dengan TIU (Tes Itelegensia Umum) minimal 70.
Sementara untuk peserta formasi umum harus memenuhi nilai kumulatif SKD minimal 271 dengan rincian nilai TKP (Tes Karasteristik Pribadi) minimal sejumlah 126, TIU (80) dan TWK (Tes Wawasan Kebangsaan) minimal 65. Sedang bagi lulusan cumlaude nilai kumulatif SKD paling rendah sejumlah 271 dengan TIU minimal 85.
“Tes SKD itu meliputi TKP, TIU dan TWK dan ada nilai ambang batas minimal untuk formasi umum, lulusan cumlaude dan penyandang disabilitas. Nilai ambang batas minimalnya berbeda-beda,” papar Catur Hermono.
Menjawab pertanyaan, pria berkacamata ini mengungkapkan jumlah peserta seleksi CPNS Pemkab Tulungagung yang akan mengikuti ujian SKD sebanyak 9.742 orang. Sementara yang tercatat sebagai peserta tes CPNS Pemkab Tulungagung 2019 sejumlah 9.754 orang.
“12 peserta CPNS lainnya tidak mengikuti SKD karena menggunakan nilai SKD tahun 2018. Mereka pada tahun 2018 ikut seleksi CPNS dan nilai SKD-nya memenuhi passing grade,” tuturnya.
BKD Kabupaten Tulungagung mencatat dalam seleksi CPNS Pemkab Tulungagung tahun 2019 ini, ada 103 peserta yang sebelumnya ikut pula dalam seleksi CPNS tahun 2018 dengan nilai SKD yang memenuhi passing grade tetapi tidak lolos dalam Seleksi Kompetensi Bidang (SKB). Dari 103 peserta tersebut, 81 peserta memilih ikut SKD lagi.
Diberitakan sebelumnya, Panitia Seleksi Daerah (Panselda) ujian CPNS di Kabupaten Tulungagung menyediakan layar monitor agar masyarakat dapat memantau peserta seleksi CPNS saat mengerjakan soal ujian. Layar monitor ini terhubung dengan perangkat CCTV di dalam ruang ujian.
Sesuai rencana, ujian CPNS Pemkab Tulungagung akan dilaksanakan di Hotel Crown Victoria Kota Tulungagung selama tujuh hari, yakni mulai Senin (10/2) sampai Minggu (16/2) mendatang. Kemudian dilanjutkan dengan ujian CPNS Pemkab Trenggalek selama empat hari (tanggal 17 Februari sampai dengan 20 Februari 2020). (wed)

Tags: