Enam Pemain Voli Putri Bank Jatim Turun di Proliga

Sebanyak enam pemain Bank Jatim akan bergabung dengan klub peserta Proliga 2017. [ist]

Surabaya, Bhirawa.
Tim bola voli putri Bank Jatim memang tidak turun di Proliga 2017, namun ada enam pemainnya yang memperkuat tim peserta kompetisi bola voli yang akan dibuka di GOR Ken Arok Malang 27-29 Januari.
Ke enam pemain Bank Jatim yang turun di Proliga 2017 adalah Asih Titi Pangestuti di Klub Pertamina, Rianita Panirwan, Dini Indah Sari, Faiska Ratri dan Siska Putri Rosaningrum di Petrokimia . Tata panggilan dari Yolana Bheta Pangestika setter/ tosser di klub bola voli Jakarta Elektric PLN,
Pelatih Bank Jatim Labib menjelaskan, sebenarnya ada satu lagi pemain yang bergabung dengan Petrokimia, yakni Megawati namun karena masih terkendala sekolah maka ia tidak bisa bergabung dengan klub bola voli asal Gresik itu. “Megawati sudah kelas XII (kelas 3)  dan mau menghadapi ujian nasional (Unas) dan dia konsentrasi penuh menghadapi Unas,” kata Labib, Selasa (17/1).
Sementara manajer Surabaya Bank Jatim Johannes Koento SH di Jl Basuki Rachmat Surabaya Selasa (17/1) menjelaskan untuk saat ini Bank Jatim belum mengikuti Proliga 2017 karena ingin berkonstrasi pada pembinaan dan peningkatan prestasi serta bisa menyumbangkan pemain untuk memperkuat tim Jatim seperti PON dan pemain nasional, tentang pemainnya yang memperkuat tim-tim peserta Proliga seperti Pertamina, Petrokimia dan Jakarta PLN Elektric
“Ketiga tim itu mau menampung pemain Bank Jatim dan kebetulan tim kami tidak ambil bagian mengikuti Proliga 2017,” katanya.
Dari pihak Klub bola voli putri Bank Jatim mengijinkan atlitnya dipinjamkan ke club peserta Proliga 2017 karena ingin atlitnya dapat meningkatkan prestasinya  dengan mengikuti kejuaraan Proliga ini. [wwn]

Tags: