Gagal Bentuk Poros Baru, Gerindra Akhirnya Dukung Gus Ipul-Puti

Gerindra Jatim, Bhirawa
Partai Gerindra akhirnya memutuskan mendukung Saifullah Yusuf (Gus Ipul) sebagai Bacagub di Pilgub Jatim 2018. Gerindra menilai poros baru yang semula akan dibangun bersama PAN dan PKS, sudah tidak memungkinkan lagi.
“Ya benar, sesuai apa yang disampaikan Ketua DPD Gerindra Jatim bahwa kita mendukung Gus Ipul di Pilgub Jatim,” kata Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Gerindra Nizar Zahro, Rabu (10/1).
Nizar mengatakan, pertimbangan partainya akhirnya mendukung pasangan yang lebih dahulu diusung oleh PKB dan PDIP tersebut karena, poros baru yang semula hendak digagas Gerindra bersama PAN dan PKS sudah tidak memungkinkan di Jatim.
“Tiga parpol (PAN, PKS dan Gerindra) sudah ambil keputusan masing-masing, PKS lebih dulu merapat ke Gus Ipul, PAN ke Khofifah, dan Gerindra akhirmya merapat ke Gus Ipul. Poros baru ini sudah nggak memungkinkan, akhirnya mengambil kesepakatan untuk berjalan masing-masing,” jelasnya.
Karena telah mendukung Gus Ipul, Nizar pun mengatakan partainya akan mendukung siapapun sosok wakil yang akan mendampingi Gus Ipul.
“PDIP sudah memberikan rekomendasi ke Puti Guntur Soekarno. Karena itu sebuah keputusan yang telah disampaikan, ya kita harus menerima dan mengamankan. Itu keputusan bulat. Siap otomatis untuk memenangkan di Pilgub Jatim,” ujar Nizar.
Sementara itu Ketua DPD Gerindra Jatim Soepriyatno mengatakan partainya mendukung pasangan Saifullah Yusuf-Puti Guntur Soekarno dalam Pilgub Jatim 2018. Gerindra mendukung pasangan Gus Ipul-Puti karena mendapat saran dari kiai sepuh di Jatim.
“Kami menerima arahan kiai. Pak Prabowo itu orang yang sangat menghormati para kiai. Apalagi ketika pada Prabowo nyapres dulu, mendapat banyak dukungan dari para kiai, khususnya dari Jatim,” katanya di kantor DPD Gerindra Jatim Rabu (10/1).
Menurut dia, dukungan diberikan Gerindra setelah melalui kajian dan perenungan yang mendalam. Pasalnya, baik Gus Ipul maupun Khofifah Indar Parawansa merupakan kader terbaik dari NU. Gus Ipul adalah mantan Ketua Umum GP Ansor. Sementara Khofifah adalah Ketua Umum Muslimat NU.
“Kami tidak ada kontrak politik dengan Gus Ipul. Kontraknya adalah Gus Ipul komitmen memperjuangkan kesejahteraan warga Jatim. Kemudian mampu melanjutkan kepemimpinan Soekarwo (Gubernur Jatim saat ini),” ujarnya.
Sekadar diketahui, dengan bergabungnya Partai Gerindra, maka jumlah partai yang meng?usung Gus Ipul – Puti sebanyak 4 partai, yakni PKB, PDIP, PKS dan Partai Gerindra. [cty]

Tags: