Guru Harus Berani Tentukan Cara Efektif Pembelajaran

Para Narasumber dan pesertaWorkshop RPP Merdeka Belajar dan LKPD Literasi Digital saat berfoto bersama, Sabtu (11/1).

Workshop Penyusunan RPP Merdeka Belajar
Lamongan, Bhirawa
Menyikapi Surat Edaran Mendikbud nomor 14 tahun 2019, MGMP IPA Kabupaten Lamongan mengadakan Workshop RPP Merdeka Belajar dan LKPD Literasi Digital, Sabtu (11/1). Kegiatan yang bertempat di Pinky Resto Lamongan ini diikuti oleh 80 guru IPA, baik dari SMP/MTs negeri maupun swasta.
Ketua MGMP IPA Kabupaten Lamongan Nuraji, mengatakan bahwa workshop ini bertujuan meningkatkan kemampuan guru dalam menetapkan tujuan belajar yang sesuai kondisi siswa dan sesuai minat dan aspirasinya.
“Guru merdeka belajar tidak didikte orang lain. Harus dapat menentukan prioritas dalam menentukan cara efektif pembelajaran, “paparnya.
Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Lamongan, Drs. Adi Suwito, M.Pd. menyambut baik kegiatan ini. Selain membuka kegiatan, Adi Suwito juga memaparkan 4 pokok kebijakan Mendikbud berdasarkan hasil pertemuan Kepala Dinas Pendidikan se-Indonesia.
“Saya berharap guru IPA tidak konvensional. Harus bisa menjadi guru merdeka belajar. RPP hasil workshop ini nanti silahkan diimplementasikan di kelasnya masing-masing. Andaipun misalnya pembelajaran serba digital, tetap tidak boleh meninggalkan pendidkan karakter,” pesannya.
Sementara itu pengawas dinas pendidikan Kabupaten Lamongan, Drs. H. Ubaidillah Maksum, M.Pd sebagai narasumber workshop ini berpesan bahwa guru IPA harus siap dengan perubahan apapun.
“Meskipun perubahan terus ada, karakter pelajaran IPA yang ilmiah tetap harus dipertahankan, “tegasnya.Selain pengawas pendidikan, narasumber kegiatan ini adalah Hibatun Wafiroh dan Sri Yuniana. Keduanya adalah guru inti mapel IPA Kabupaten Lamongan.
“Kita perlu konfirmasi dulu terhadap format RPP yang beredar. Sikap literat sangat penting dimiliki oleh para guru merdeka belajar, “tutur Hibatun Wafiroh.
Kegiatan yang berlangsung mulai pukul 07.00 sampai 15.00 WIB ini diikuti peserta dengan antusias. Tampak semua peserta aktif mempraktikkan penyusunan RPP dan LKPD dengan laptopnya masing-masing.
Guru IPA dari SMPN 1 Turi Nihalin, mengatakan senang bisa mengikuti workshop ini. “Alhamdulillah. Banyak ilmu yang saya dapat dari kegiatan ini. Literasi digital, kebermaknaan RPP, dan lain-lain. Semangat merdeka belajar, “ungkapnya. [why]

Tags: