Guru TPQ di Pasuruan Dibekali Pelatihan Baca Alquran

H Iswahyudi – Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Pasuruan. [hilmi Husain]

Pasuruan, Bhirawa
Pemkab Pasuruan terus melakukan pelatihan dan bimbingan kepada guru pengajar Alquran di wilayah Kabupaten Pasuruan.
Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Pasuruan, H Iswahyudi menyampaikan, langkah ini dilakukan supaya tenaga pendidik menguasai substansi keilmuan di bidang Alquran serta menggunakan metode pengejaran yang tepat.
“Pelatihan dan bimbangan ini tak lain agar para santri dalam membaca Alquran bisa benar dan tepat sesuai dengan kaidahnya,” tandas Iswahyudi, Selasa (25/2).
Adapun metode yang tepat adalah Kiroati, Tilwah, Tartila, Iqro, Yambuah, Umi hingga lainnya.
“Peserta yang diutamakan adalah para guru TPQ yang belum pernah mengikuti pelatihan. Sedangkan materi pelatihan meliputi standar bacaan mirottal, pengembangan empat potensi dasar guru di TPQ, bermain cerita dan menyanyi, tahsinul khot dan membaca alquran bi tartil,” kata Iswahyudi. [hil]

Tags: