Hadapi MEA, Pemkab Kediri Kembangkan Usaha Pedesaan

Usaha PedesaanKab Kediri, Bhirawa
Pemkab Kediri saat ini terus melakukan persiapan untuk menghadapi persaingan pasar bebas Asean atau MEA, upaya yang dilakukan adalah dengan mengembangkan usaha di pedesaan yang selama ini menjadi andalan.
Bupati Kediri Haryanti Sutrisno mengatakan dalam menghadapi perdagangan bebas tingkat ASEAN (MEA), masyarat harus serius mempersiapkan seluruh pelaku usaha seperti usaha kelompok maupun perorangan pedesaan secara matang khususnya para UKM.
“Jika tidak ingin ketinggalan atau kalah dalam persaingan usaha bahkan mati usahanya. Untuk itu kita harus lebih meningkatkan SDM, Sarana dan Prasarana, Teknologi dan Pemasarannya” kata, Haryanti Sutrisno, Minggu (1/2).
Menurutnya dengan persiapan secara matang produktifitas, kualitas, teknologi, pengemasan dan pemasaran usaha rakyat di pedesaan seperti ini dapat ditingkatkan agar mampu bersaing dengan produk-produk dari Negara Asean lainnya
Bupati juga meminta Dinas Koperindag dan Kantor Permodalan dan Pemasaran Kabupaten Kediri untuk memfasilitasi permasalahan pengrajin, dengan menelusuri nama dan alamat serta harga yang dituju para tengkulak-tengkulak
“Produk UKM dikabupaten Kediri  ini dapat meningkat lebih tinggi sehingga keuntungan pelaku UKM bisa meningkat, Jika memungkinkan cari sekalian pabrik atau perusahaan maupun pasar akhir “ tandasnya
Diketahui Kabupaten Kediri memiliki sentra pengrajin emping Mlinjo, yakni di  Dusun Sumbermulyo Desa Mejono Kecamatan Plemahan . [van]

Tags: