Hasil Hitung Cepat, Rendra-Sanusi Unggul

Cabup Malang H Rendra Kresna bersama istri Hj Jajuk Rendra Kresna saat menggunakan hak pilihnya di TPS 01 Desa Tirtomoyo, Kec Pakis, Kab Malang.

Cabup Malang H Rendra Kresna bersama istri Hj Jajuk Rendra Kresna saat menggunakan hak pilihnya di TPS 01 Desa Tirtomoyo, Kec Pakis, Kab Malang.

Kab Malang, Bhirawa
Data yang masuk dari hasil perhitungan cepat sementara yang dilakukan oleh berbagai lembaga survei, pasangan calon (paslon) Bupati Malang Nomor Urut 1 H Rendra Kresna-HM Sanusi memperoleh suara 51,59 persen, Nomor Urut 2 Hj Dewanti Rumpoko-Hj Masrifah Hadi 44, 38 persen, dan Nomor Urut 3 Nurcholis-Muhammad Mufidz 4,03 persen.
Tim Relawan Pro Rendra M Isa Anshori, Rabu (9/12), kepada Bhirawa mengatakan kemenangan Rendra-Sanusi dalam Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pemilukada) 2015 Kabupaten Malang karena merupakan figur yang kuat yang dimiliki Rendra. Dan selain itu, kemenangan paslon Nomor Urut 1 ini, juga karena tim relawan bekerja dengan maksimal.
“Tapi yang utama dalam kemenangan Rendra tersebut,  karena masyarakat Kabupaten Malang masih menginginkan kepemimpinannya,” kata dia.
Tim Relawan Pro Rendra, lanjut dia, akan terus mengawal kepemimpinan Rendra hingga lima tahun kedepan. Sehingga selama tahun menjabat, kita harapkan dia bisa menjalankan tugasnya dengan baik, serta mengedepankan kesejahteraan pada rakyat Kabupaten Malang. Sebab, selama menjabat sebagai Bupati Malang, Periode 2010-2015, Kabupaten Malang ini, sudah banyak dirasakan masyarakat.
“Untuk itu, dalam lima tahun kedepan, program atau visi misi yang belum terealisasi sebelumnya, nantinya bisa terealisasi. Sehingga program yang akan dijalankan nanti bisa memenuhi keinganan rakyat Kabupaten Malang,” tutur Isa.
Isa juga menghimbau kepada Tim Relawan Pro Rendra agar tidak terlalu eforia atas kemenangan Rendra-Sanusi. Sehingga kemenangan tersebut mari kita rayakan dengan sederhana. Karena masih banyak Pekerjaan Rumah (PR) yang harus diselesaikan Rendra Kresna di Pemerintahan Kabupaten (Pemkab) Malang jelid ke dua.
Sementara itu, Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Malang Raya Sugeng Irawan mengatakan, dirinya mengucapkan selamat kepada pasangan Calon Bupati (Cabup) Malang H Rendra Kresna dan Calon Wakil Bupati (Cawabup) Malang atas kemenangan di Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pemilukada) 2015 Kabupaten Malang.
“Dengan kemenangannya itu, diharapkan Kabupaten Malang ini akan lebih baik, serta akan membawa kabupaten ini semakin maju,” ujar dia, yang juga warga Kabupaten Malang ini.  [cyn]

Tags: