Hingga Sore, 8 Parpol Sudah Mendaftarkan Bacaleg Ke KPU Jember

Ketua DPC PKB Jember Miftahul Ulum (baju putih) di dampingi Sekretaris Ayub Junaidi saat menyerahkan SK nama Bacaleg Kab. Jember ke KPU Jember, Selasa (17/7/2018)

Jember, Bhirawa
Akhir pendaftaran, kantor KPU Jember mulai dipenuhi para partai politik peserta Pemilu 2019, untuk mendaftarkan Bakal Calon Legeslatif (Bacaleg) 2019-2024, Selasa (17/7/2018)
Hingga berita ditulis, ada sudah ada 8 Partai Politik yang sudah mendaftar dan menyerahkan berkas Bacalegnya ke kantor KPU Jember dari 16 Partai Politik kontestan Pemili di Jember. Yakni Partai Perindo, Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Nasdem, PKS, PAN, PKB, Demokrat dan PDI Perjuangan.
Komisioner KPU Jember Ahmad Hanafi mengatakan, bahwa KPU akan menutup masa pendaftaran hingga pukuk 00.00 WIB.” Kita terus menunggu mereka (Parpol) hingga batas waktu yang ditentukan. Kemudian tahap selanjutnya, kami akan melakukan verifikasi berkas Bacaleg yang sudah di didaftarkan oleh masing-masing parpol,” kata Hanafi.
Ketua PKB Jember Miftahul Ulum saat mendaftarkan bacalegnya ke KPU mengaku sengaja mengambil waktu akhir karena masih taraf finishing pemberkasan.” Kita ke KPU baru menyerahkan SK daftar nama bacaleg.Untuk berkasnya baru nanti malam akan kami serahkan ke KPU Jember,” ujarnya.
Miftahul Ulum atau yang lebih dikenal Cak Ulum mengatakan, formasi bacaleg dimasing-masing Dapil (6 Dapil) di Jember sudah terpenuhi sesuai aturan yang ada termasuk keterwakilan perempuan.” Masing-masing dapil diwakili 3 orang dari unsur perempuan,” tandasnya.
Cak Ulum berharap, dengan formasi bacaleg yang ada diharapkan mampu mengangkat kejayaan PKB di pemilu-pemilu sebelumnya.” PKB pernah meraih 18 kursi di DPRD Jember. Sehingga dengan PKB dengan nomor 1, diharapkan mendongkrak perolehan kursi dan mengembalikan masa kejayaan PKB,’ tandasnya. Cak Ulum berharap dimasing-masing Dapil, PKB dapat meraih 3 kursi.
Sementara, Ketua DPC Partai Demokrat Jember Zarkasi, mengaku bahwa ia bersama pengurus mendaftarkan bacalegnya meski masih ada kekurangan.” Masih ada kekurangan kecil dan akan segera diperbaiki. Namun tidak akan mengganggu proses pendaftarannya, untuk persyaratan lainnya sudah selesai dipenuhi,’ kata Zarkasi.
Mantan Pj Bupati Jember ini optimis dalam Pileg 2019, partai besutan Susilo Bambang Yudhoyono ini mentargetkan minimal 6 kursi di Jember.” Minimal 6 kursi maksimal 9 kursi,” katanya optimis.(efi)

Tags: