Hujan Deras di Punten Kota Batu Ambrolkan Plengsengan

Petugas PMK melakukan pembahasan terhadap sebuah rumah di Dusun Sumbersari, Desa Giripurno yang terbakar akibat kebocoran gas elpiji, Rabu (17/3) malam.

Kebocoran Gas di Giripurno Sebabkan Kebakaran
Kota Batu,Bhirawa
Musibah yang disebabkan dua benda bertolak belakang, api dan air, terjadi di Kota Batu. Rabu (18/3) malam, curah hujan yang tinggi di Desa Pendem telah mengakibatkan banjir yang membuat plengsengan teknis yang ada di desa tersebut ambrol. Sementara di Desa Giripurno, kebocoran gas elpiji telah mengakibatkan satu rumah warga di sana hangus terbakar.

Dalam data di Pusdalops BPBD Kota Batu, kejadian kebakaran rumah warga di Desa Giripurno, Kecamatan Bumiaji terjadi pada Rabu (17/3) pukul 19.30 WIB. Adapun lokasi kejadian atau TKP kebakaran ada di Dusun Sumbersari RT 71 RW 11, Desa Giripurno, Kecamatan Bumiaji.

Adapun penyebab dan kronologis terjadi kebakaran diduga karena adanya kebocoran gas sehingga menyebabkan kebakaran di ruangan dapur dengan dimensi 4×4 meter. Akibatnya sebagian atap rumah dan beberapa perabotnya hangus terbakar. “Namun tidak ada korban jiwa ataupun luka dalam musibah kebakaran ini ,”ujar Kepala BPBD Kota Batu, Agung Sedayu, Kamis (18/3).

Ia menjelaskan dalam mengadapi musibah ini, pihaknya langsung melakukan kaji cepat, melakukan pamadaman dan pembasahan di TKP, serta melakukan pemasangan safety line atau garis pengaman.

Di hari yang sama, BPBD Kota Batu juga mendapatkan laporan terkait ambrolnya plengsengan teknis yang ada di Desa Punten, Kecamatan Bumiaji. Adapun lokasi plengengan ambrol ini berada di Dusun Gempol, RT01 RW04.

Penyebab dari ambrolnya plengsengan ini bermula dari hujan deras yang mengguyur wilayah Kota Batu. Hal ini mengakibatkan naiknya volume air sungai hingga mengakibatkan tergerusnya plengsengan teknis dan bronjong penahan jembatan.

“Adapun plensengan teknis yang ambrol ini berdimensi panjang 6 meter, tinggi 4 meter dan lebar 2 meter. Akibatnya, jembatan cor rawan ambrol karena bronjong penahan jembatan saat ini telah tergerus,”jelas Agung.

Saat ini BPBD Kota Batu bersama pihak terkait melakukan upaya perbaikan bronjong yang tergerus. Hal ini dirasa penting agar tidak terjadi kerusakan lebih parah pada badan jembatan. Selain BPBD Batu, upaya perbaikan juga melibatkan Agen Bencana Prov. Jatim, perangkat Desa Punten, dan Garda Relawan.(nas)

Tags: