HUT Satpol PP Ke-69, Bupati Nganjuk Musnahkan Miras

Bupati Nganjuk Novi Rahman Hidayat memeriksa hasil razia Satpol PP Pemkab Nganjuk berupa miras yang dijual tanpa melalui proses perizinan.(ristika/bhirawa)

Nganjuk, Bhirawa
Upacara Satpol PP ke-69 yang digelar bersamaan dengan HUT Damkar ke-100, dan Satlinmas ke-57 dipimpin langsung Bupati Nganjuk Novi Rahman Hidayat. Dalam kesempatan tersebut Bupati beserta pejabat Permkab Nganjuk lainnya juga memusnahkan ratusan botol miras hasil razia Satpol PP.
Usia memimpin upacara, Bupati Novi menyatakan jika personel Damkar, Satpol PP dan Linmas harus mampu terjun memberikan pelayanan di tengah-tengah masyarakat.
“Kami ingin terus mengoptimalkan Damkar, Satpol PP, dan Satlinmas untuk sepenuhnya melayani masyarakat,” ujarnya.
Termasuk dalam pelaksaan Pemilu 2019, kata Bupati Novi, Damkar, Satpol PP serta Satlinmas yang merupakan instansi di bawah kendali KeBupati Novi harus ikut andil menyukseskan Pemilu dengan menjalin koordinasi bersama pihak kepolisian.
“Salah satunya dalam menjaga TPS (Tempat Pemungutan Suara) dan kantor KPU (Komisi Pemilihan Umum),” pinta Bupati Novi.
Lebih jauh Bupati Novi mengatakan fungsi melayani masyarakat tidak hanya pada perizinan dan regulasi saja termasuk fungsi Damkar, Linmas dan Satpol PP tetap dibutuhkan.
Bupati juga berharap ketika instansi tersebut kiranya mampu meningkatkan pelayanan kepada masyarakat dan ikut serta berperan dalam menciptakan ketertiban di tengah masyarakat.
“Dengan bertambahnya usia ketiga instansi ini, kita berharap kinerjanya semakin meningkat dalam memberikan pelayanan dan perlindungan,” beber Bupati Novi.
Sementara itu, Kasatpol PP dan Damkar Drs Abdul Wakid mengatakan bahwa peringatan HUT yang dilaksanakan tentu tidak hanya dijadikan forum untuk mengenang masa lalu.
Peringatan ini semestinya dijadikan sebagai sarana meneruskan semangat juang, dedikasi dan pengabdian dalam melindungi masyarakat.
“Peringatan HUT Damkar, HUT Satpol, dan HUT Sat Linmas mengajak seluruh bangsa Indonesia untuk lebih meningkatkan persatuan dan kesatuan bangsa, menjunjung tinggi ideologi, pancasila, menjadi sarana pemersatu bangsa,” kata Abdul Wakid.
Abdul Wakid bertekad dengan peringatan HUT Satpol PP, Damkar dan Satlinmas ini dapat mendorong pengutamaan kepentingan masyarakat dalam upaya mewujudkan ketentraman dan ketertiban umum serta perlindungan masyarakat.
Tak hanya itu, Abdul Wakid mengatakan bahwa Pemadam Kebakaran, Satpol PP, dan Linmas bukan hanya menjaga kota yang bertindak pasif, tetapi lebih dari itu harus terus berperan aktif dalam proses pembangunan dan memberikan perlindungan masyarakat.
“Pemadam kebakaran, Satpol PP dan Linmas memiliki peran penting yang telah tercermin dari tugas dan tanggungjawabnya. Mereka harus terus berperan aktif dam memberikan perlindungan kepada masyarakat utamanya terlibat aktif dalam menyukseskan agenda nasional bangsa Indonesia,” pungkas Abdul Wakid.
Dalam kegiatan tersebut, juga dilakukan pemusnahan ratusan botol miras hasil Razia yang dilaksanakan Satpol PP selama tiga bulan terakhir. Selain itu juga ada peragaan pemadaman api oleh personil Damkar Pemkab Nganjuk.(ris)

Tags: