Incumben PKB Menumpuk di Dapil II Kabupaten Sidoarjo

Sekretaris DPC PKB, M Nasih

Sidoarjo-Bhirawa
Dapil II Kabupaten Sidoarjo akan menjadi dapil neraka bagi calon peserta Pemilu 2019. Ada sekitar 13 Caleg incumben di Dapil ini, terbanyak kader PKB yang menempatkan 6 jago incumben.
Enam anggota FKB yang berada di dapil II (Candi, Jabon, Porong Tanggulangin) adalah Hamzah Purwandoyo, Ainun Jariah, Isa Hasanudin, Faturozi, M Rojik, Maksum. Padahal PKB hanya pasang target merebut 3 kursi saja di Dapil ini, berarti ada 3 jago incumben PKB yang terbuang. Namun tampaknya PKB berusaha menyebar caleg incumbennya ke dapil lain, agar tidak menumpuk di dapil II saja. Jago PKB yng sudah 3 periode adalah Isa Hasanudin, sedangkan yang sudah menjabat 2 periode adalah Iin (Ahmad Amir Aslichin), Faturozi, Sullamul Hadi Nurmawan, Dhamroni Chudori, Usman.
Ainun Jariah, menyatakan kemungkinan Hamzah Purwandoyo yang digeser ke dapil I atau III. “Dia bagus kok di Dapil I,” ujarnya. dari 6 incumben kader PKB di dapil II yang paling besar suaranya di Pilleg lalu adalah Hamzah. Namun harus dicatat, Hamzah baru menjabat 1 periode. Koleganya Isa Hasanudin sudah 3 periode dan Faturozi juga 2 periode. Diduga incumben yang sudah lebih dari 2 periode ini yang dilempar di dapil lain, agar tidak menumpuk di satu dapil saja. Atau dicoba untuk bertarung di DPRD Jatim.
Sekretaris DPC PKB, M Nasih, mengakui, dengan adanya perubahan Dapil yang sudah diputuskan KPUD, membuat perhitungan penempatan calon dan perkiraan target, menjadi berubah. Seperti Dapil V yang Pilleg 2014 lalu Waru-Taman kini dirubah menjadi, Sukodono-Taman. Dan Dapil VI yang sebelumnya Buduran, Gedangan, Sedati sekarang dirubah Waru-Gedangan. Untuk Dapil V minimal PKB dapat 2 kursi. Dan Dapil VI target 2 kursi. “Dari hitung-hitungan kita, PKB bisa meraih 14-15 kursi,” ujarnya.
Damroni Chudori, menjadi paling ringan kerjanya, karena menjadi satu-satunya incumben PKB yang berada di dapil III (Tulangan,Krembung, Wonoayu, Prambon). Peluangnya terpilih untuk ketigakalinya sangat besar, karena relatif calon PKB yang maju dapil adalah wajah baru. Namun Damrony juga mengharapkan calon PKB harus bekerja keras memenangkan Dapil III sebanyak-banyaknya.
Sementara itu penempaan ketua DPD Partai Demokrat, Juanasari, akan mengambil Dapil V (Taman,Sukodono) akan bertabrakan dengan sekretaris DPD, Enny Riyani. Enny, incumben yang sudah 2 periode memiliki basis kuat diSukodono. Namun Demokrat tampaknya tidak mau dua jagonya di dapil sama. Enny kemungkinan akan dilempar ke dapil III.(hds)

Tags: