Indra Sjafri Beri Motivasi GSI SMP Sidoarjo

Pelatih Tinmas U-19 Indra Syafri saat memberikan motivasi kepada pemain GSI Sidoarjo, kemarin.

Sidoarjo, Bhirawa
Pelatih sepak bola Timnas U-19 Indra Syafri memberikan dorongan semangat serta memotivasi kepada para pemain atau klub yang mengikuti pertandingan liga sepak bola GSI (Gala Siswa Indonesia) Kabupaten Sidoarjo tingkat SMP Negeri/Swasta se Kabupaten Sidoarjo.
Motivasi tersebut, disampaikan dalam pembukaan liga sepak bola GSI SMP Negeri/Swasta se Kabupaten Sidoarjo, (9/7) di Lapangan Sepak Bola Desa Kepadangan, Kec. Tulangan, Sidoarjo.
Ia katakan dalam bertanding harus menjaga sportivitas, semangat dan kejujuran jangan asal menang, tetapi mengabaikan sprotivitas. Karena potensi kalian adalah sangat luar biasa. “Menang juga sangat penting, namun harus bisa membentuk karakter penerus bangsa yang lebih baik lagi,” tegas Indra Syafri.
Menurutnya, kegiatan sepak bola GSI ini merupakan olahraga berjenjang, dari seleksi ini pemenangnya akan dipertandingkan dalam GSI tingkat Jawa Timur, berikutnya sampai ketingkat nasional. “Kami mencari bibit-bibit unggulan pemain sepak bola seperti ini tidak mau dengan cara blusukan, karena hasilnya banyak terjadi error. Lebih baik kita lakukan kompetisi seperti ini yang hasilnya pasti lebih baik,” jelas Indra Syafri yang juga sebagai penggagas GSI.
GSI SMP Kabupaten Sidoarjo yang dimulai 9 Juli-11 Juli 2018 akan mempertandingkan sebanyak 17 klub. Mereka sebelumnya telah melalui seleksi yang dimulai awal Maret 2018 lalu. “Dari 34 klub tersebut, telah dilakukan seleksi untuk mewakili kecamatan. Jadi pesertanya sekarang ini ada 14 klub yang mewakili kecamatan-kecamatan,” jelas Rudi Pujiantoro Ketua Panitia GSI SMP Sidoarjo.
Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sidoarjo Drs. Ec. Asrofi, usai membuka acara menuturkan olahraga ini bertujuan untuk mengembangkan bakat dan minat siswa. Juga meningkatkan persatuan dan kesatuan antar siswa, dan yang lebih penting adalah melatih sportivitas dan tanggungjawab. “Kami juga menghadirkan pemandu bakat dari mantan Timnas Anang Makruf dan Fahrudin,” jelas Asrofi.
Ketua KONI Kabupaten Sidoarjo Franky Effendi sangat mengapresiasi dengan GSI di Sidoarjo, penjaringan pemain sepak bola melalui bawah itu sangat bagus hasilnya, karena diseleksi melalui kompetisi. Akurasinya, uji kompetensinya dari bawah sangat teruji dan hasilnya juga disampaikan secara terbuka.
“Jadi program GSI ini sangat luar biasa, karena bisa mencari bibit pemain sepak bola yang berkualitas,” jelasnya. [ach]

Tags: