Ingatkan Jangan Sampai Bangunan Pasar SB Mangkrak

Suasana Hearing Komisi B DPRD Kota Kediri.

Kota Kediri, Bhirawa.
Kalangan anggota DPRD Kota Kediri yang tergabung dalam komisi B mengingatkan PD pasar terkait rencana pengembangan fasilitas pasar Sentono Betek agar tidak mangkrak setelah di renovasi nanti, mengingat beberapa pasar di Kota Kediri yang memiliki dua lantai justru tidak berfungsi.
Hal ini dikatakan salah satu anggota Komisi B DPRD Kota Kediri Ahmad Abdul Muktadir ketika rapat kerja dengan angenda membahas kinerja Perusahaan Daerah Pasar (PD Pasar).  Menurutnya PD pasar harus mampu memaksimal pasar Sentono betek ketika nanti fasilitas sudah bagus.
Sebab pembangunan ini menggunakan anggaran yang cukup besar. “Khawatir nya seperti pasar pahing,  pasar bandar, justru di lantai dua ini mangkrak tidak terpakai, untuk itu PD pasar jarus juga memikirkan hal itu,”  kata Muktadir Rabu (15/3).
Kepada PD pasar dia juga menanyakan,  siapa saja pedagang yang akan menjadi prioritas untuk mengisi pasar setealh dibangun,  apakah nantinya mereka mau menempati lantai atas,  takutnya meskipun saat para pedagang mengatakan iya, namun di saat tiba waktunya mereka malah menolak. “Hal ini juga harus dipikirkan,  kalau mereka menolak setelah renovasi ini, kita Pemerintah lagi yang disalahkan, jadi ini harus betul-betul dipikirkan,” ujarnya.
Menanggapi pertanyaan tersebut Direktur PD Pasar Saiful Yasin mengatakan, pihaknya telah melakukan koordinasi dengan ketua paguyupan pasar sentono betek. Menurutnya Ketua paguyupan berjanji akan menempati lantai atas, sehingga lantai dua bisa digunakan semaksiamal mungkin.
Kendati demikian Saiful Yasin, mengaku, penataan para pedagang memang tidak semudah yang dibayangkan.Bahkan, pihaknya sudah melakukan upaya maksimal, supaya keberadaan semua los maupun ruko pasar terisi. “Ya, kami akan berupaya untuk penataan kembali 2 pasar Paing dan Bandar. Namun, dari 9 pasar yang kami kelola, yakni, Pasar Setonobetek, Bandar, Paing, Mrican, Banjaran, Pasar Grosir Ngronggo, Bence dan Tempurejo, mampu menyerap PAD, 4,5 milyar, tahun 2015, 5,5 miliar, tahun 2016, dan target 7 miliar, untuk tahun 2017, ini.Meskipun, dari nilai itu masih kotor, guna biaya operasional dan lain-lain,” katanya.
Dari data DPRD Kota Kediri tahun 2017 ini, anggaran yang disediakan oleh Pemerintah untuk pembangunan Pasar Sentono betek sebanyak Rp 45 miliar,  namun setelah dilakukan konsultasi dengan pihak pihak ahli,  anggaran bisa ditekan menjadi Rp 35 Miliar.
Pembangunan dilakukan oleh Dinas Pekerjaan Umum Kota Kediri,  rencananya pengumuman lelang akan dilakukan pada April atau Mei mendatang,  sedangkan saat ini PD pasar telah bersiap siap utuk merelokasi sejumlah pedagang yang ada, “Langkah kita sebelum direnovasi adalah relokasi dan penghapusan aset dulu,” tandas Yasin. [van]

Tags: