Jaga Kondusivitas Daerah, Kapolres Situbondo Sowan ke Pesantren Walisongo

Kapolres Situbondo AKBP Andi Sinjaya saat ditemui pengasuh ponpes Walisongo Kelurahan Mimbaan Kecamatan Panji, KHR Kholil Asad Syamsul Arifin Jumat (11/3). [sawawi/bhirawa]

Situbondo, Bhirawa
Untuk mewujudkan kondusivitas daerah, Kapolres Situbondo AKBP Andi Sinjaya, melakukan silaturahmi ke kompleks pondok pesantren Walisongo, Kelurahan Mimbaan Kecamatan Panji Situbondo asuhan KHR Muhammad Kholil As’ad Syamsul Arifin, Jum’at (11/3).

Kunjungan Kapolres Andi didampingi sejumlah pejabat utama (PJU) Polres Situbondo. Diantaranya, Kasat Intelkam AKP Agus Sutanto, Kasat Reskrim AKP Dedhi Ardi Putra; Kasat Binmas Iptu Djembadi, Kapolsek Panji Iptu Suwono, Bhabinkamtibmas dan Babinsa Kelurahan Mimbaan Kecamatan Panji.

Kunjungan Kapolres Andi Sinjaya disambut hangat oleh KHR Muhammad Kholil As’ad Syamsul Arifin bersama Ketua Pengurus Ponpes Walisongo H. Ainunaim, KH Masyrur Syam Syarkawi Lora Malung dan Humas Ponpes Walisongo Hosnan.

Sejumlah poin penting dibicarakan Kapolres Situbondo Andi Sinjaya. Satu diantaranya komitmen menjaga kondisivitas daerah Kota Santri tetap terjaga dengan baik. “Ya kami ini intinya bersilaturrahmi,” ujar Kapolres Andi.

Masih kata Kapolres Andi, menyambung tali silaturahmi dengan para ulama dan tokoh masyarakat sangat penting untuk disinambungkan. Artinya, kata Kapolres Andi, tidak sampai hubungan baik itu terputus.

“Ya peran ulama dan pesantren sangat penting dan vital bagi Kepolisian. Pesantren diharap terus memberikan masukan dan dukungan dalam menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif,” ujar mantan Kapolres Enrekang Sulawesi Selatan itu.

Tak cukup itu, peran dan keberadaan kiai sangat penting bagi Polri. Ini karena, ulas Kapolres Andi, jajaran Kepolisian tidak bisa bekerja sendiri tanpa adanya bantuan dan dukungan para ulama, kiai dan para tokoh masyarakat untuk ikut memberikan nasehat dan masukan dalam menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif.

“Kami akan terus menjalin silaturrahmi,” jelas Kapolres Andi Sinjaya.

Kunjungan silaturahmi dilakukan bertujuan untuk mempererat hubungan Polri dengan ulama dan pondok pesantren yang ada di Kabupaten Situbondo. Untuk itu, Kapolres Andi Sinjaya akan terus meminta dukungan kepada para ulama, agar turut menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada masyarakat melalui dakwah dan ceramah-ceramahnya. “Ya ini akan terus kami bergandengan tangan demi untuk menjaga situasi kamtibmas sehingga selalu aman dan kondusif,” pungkas Kapolres Andi. [awi.gat]

Tags: