Jalan Nasional Berlubang, Warga Sempat Tanami Pohon Pisang

Kondisi jalan nasional di Jalan Raya Basuki Rahmad yang berlubang sempat ditanami pohon pisang oleh warga setempat, Sabtu pagi (09/02). [Arif Yulianto]

Jombang, Bhirawa
Jalan Nasional yang melintasi Kabupaten Jombang tepatnya di Jalan Basuki Rahmad di Jombang mengalami kerusakan. Di jalan nasional satu arah yang berada di wilayah Kecamatan Perak ini, terdapat banyak lubang yang mengangah cukup besar. Diameternya mencapai 20 hingga 30 centimeter dengan kedalaman yang sama.
Sehingga warga setempat sempat menanami lubang jalan tersebut dengan batang pohon pisang agar pengendara jalan mengetahui jika jalan tersebut rusak dan berlubang. Namun akhirnya aparat kepolisian setempat memberikan tanda cat semprot warna putih dan memasang sebuah ban truk besar dititik jalan yang terdapat lubang cukup dalam, Sabtu (09/02).
Wanto, warga setempat mengatakan, jalan yang berlubang ini bahkan sudah dua kali ditanami pohon pisang oleh warga karena mereka merasa kesal, sebab jalan tersebut cukup membahayakan pengguna jalan. Dikatakannya, kerusakan jalan semakin parah akibat guyuran hujan hingga menggenangi jalan. Terlebih, dijalur tersebut kerap dilalui kendaraan bermuatan besar.
“Sejak awal Januari (2019) ini sudah dua kali ditanami pohon pisang oleh warga, biar yang lewat tahu kalau ada lubang besar. Beberapa waktu lalu sudah ada kejadian kecelakaan motor yang tergencet lubang dan jatuh di jalan ini. Kemarin juga ada yang tanami pohon pisang tapi tadi pagi diambil dan diganti ban oleh Polisi,” ujar Wanto.
Warga berharap, kondisi jalan yang berlubang tersebut dapat segera dilakukan perbaikan oleh pemerintah agar tidak terjadi kecelakaan dan mengakibatkan jatuh korban. Sementara itu, dikonfirmasi terkait hal ini, Kasat Lantas Polres Jombang, AKP Inggal Widya Perdana mengatakan, ia membenarkan pihaknya melakukan penandaan di lokasi tersebut. Ia juga mengatakan telah menghubungi pihak terkait perbaikan jalan nasional namun saat masih melakukan perbaikan di wilayah Mojokerto.
“Masih di Mojokerto dulu, habis itu ke situ tadi,” ujar Kasatlantas lewat sambungan Telepon Seluler (Ponsel) nya kepada wartawan.
Selain di titik tersebut, kerusakan jalan nasional di Kabupaten Jombang juga terjadi di beberapa titik di Kecamatan Mojoagung, Jombang. Kepolisian sektor setempat lanjut Kasatlantas juga telah melakukan penandaan di lokasi-lokasi tersebut. Kepada para pengguna jalan yang akan melintasi jalan berlubang di Jalan Raya Basuki Rahmad Jombang tersebut, AKP Inggal pun memberikan himbauan.
“Khususnya untuk roda dua, karena hujan, banyak genangan, silahkan ambil lajur kiri jalan pelan, ‘nggak’ usah ngebut, karena banyak ‘jeglongan’ di mana-mana,” pungkasnya. [rif]

Tags: