Jalan Provinsi Sampang-Omben Dikeluhkan

Sampang, Bhirawa
Akses jalan Provinsi Sampang-Omben dikeluhka masyarakat pengguna jalan. Pasalnya banyaknya kondisi jalan yang berlubang dan mulai rusak sangat membahayakan para pengguna jalan yang melintas, sehingga pengguna jalan harus ekstra hati-hati melewati jalan yang rusak.
Seringnya terjadi kecelakaan ini disebabkan oleh jalan Provinsi yang selama ini pemerintah Provinsi yang ada di Kabupaten tidak peduli dengan jalan yang rusak parah. “Jalan yang rusak tersebut sering memakan korban,” tutur Hasan, warga Omben Sampang, Minggu (11/5).
Menurutnya jalan provinsi Sampang – Omben banyak jalan-jalan yang rusak parah diantaranya di Desa Beruh, Astapah, dan Desa Sogian, di tiga Desa tersebut yang rawan terjadinya kecelakaan akibat jalan yang sangat rusak parah, apalagi jalan tersebut sangat minim lampu jalan pada saat malam hari, untuk itu memohon pemerintah segera memperbaikinya tambah Hasan.
Hal senada juga diungkapkan Habib Yusuf salah satu warga yang sering melintasi jalan provinsi Sampang-Omben, ia mengungkapkan jalan provinsi Sampang-Omben memang banyak yang berlubang dan sangat membahayakan para pengguna jalan.
Padahal mestinya setiap tahunnya ada anggaran pemeliharaan seperti tambal sulam, namun kondisi jalan hingga saat ini masih banyak yang berlubang. “Kami berharap pemerintah bisa segera membenahi jalan yang berlubang tersebut, agar tidak membahayakan para pengguna jalan yang melintas, terlebih pada saat malam hari yang sangat minim lampu penerangan jalan,” harapnya. [lis]

Keterangan Foto : Salah satu warga Omben menunjukkan kondisi jalan provinsi Sampang-Omben yang berlubang. [nurkholis/bhirawa]

Tags: