Jaring Nasabah, FWD Life Buka Kantor Cabang

PT Finansial Wiramitra Danadyaksa (FWD) Life IndonesiaSurabaya, Bhirawa
PT Finansial Wiramitra Danadyaksa (FWD) Life Indonesia yang selama ini berkantor di Jakarta kini melebarkan sayap ke Surabaya dengan cabang baru. Upaya ini dilakukan untuk menjaring nasabah di Kota Pahlawan.
Tujuan lainnya adalah untuk mendukung pengembangan bisnis agar  tercapainya visi perusahaan menjadi salah satu perusahaan asuransi yang terkemuka di Indonesia .
Adi Chandra, Chief Marketing Officer FWD Life Indonesia mengaku bangga atas dibukanya kantor pemasaran FWD Life Indonesia di Surabaya. “Surabaya sebagai kota terbesar kedua setelah Jakarta yang memiliki banyak penduduk tentu menjadi area yang cukup produktif dalam pengembangan bisnis. Selain itu Surabaya juga dapat mendukung menjadikan FWD Life Indonesia masuk sebagai 10 besar perusahaan asuransi jiwa di Indonesia dalam kurun waktu 5 tahun. Guna mencapai visi ini FWD Life Indonesia telah mentargetkan pertumbuhan premi sebesar 100% setiap tahunnya,” ujarnya Senin (25/8) kemarin di Surabaya
FWD Life Indonesia telah memiliki keberhasilan, yakni total pertumbuhan premi baru sebesar Rp.25 miliar, hal ini didasarkan pada Annualized Premiunm Equivalent (APE) pada semester pertama di tahun 2014 dan melakukan perekrutan agen yang mencapai 1800 agen yang belisensi dlaam waktu enam bulan pertama. Hal ini jauh melampaui dari target yang telah ditetapkan perusaan yakni 1200 agen dalam setahun.
“Diharapkan untuk kantor Surabaya mampu untuk membantu perusahaan dalam melayani profil pangsa pasar yang cukup dinamis untuk daerah Jawa Timur. Serta melayani pangsa pasar yang berkeinginan untuk memenuhi kebutuhan asuran mereka dengan platform yang sepenuhnya  berbasis elektronik,” tegasnya.
Jatim memiliki profil populasi yang sangat menarik, dimana generasi muda yang telah paham teknologi dan pengguna internet terbesar kedua di Indonesia hal ini menurut data Asosiasi Penyelenggara Internet Indonesia pada tahun 2012.  [wil]

Tags: