Kab.Lamongan Canangkan Merdeka Dari Campak-Rubella

Bupati Fadeli mendampingi siswa yang yang akan divaksin MR saat kampanye imunisasi MR di Alun-alun Lamongan. [Suprayitno/bhirawa]

Lamongan Bhirawa
Bupati Fadeli memimpin langsung kampanye imunisasi Measles Rubella (MR). Dia berharap para orang tua tidak menganggap remeh gerakan imuniasai secara massal tersebut.
Pencanangan itu disampaikannya bersama seluruh Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) di pelataran simpang tiga Alun-alun Kota Lamongan, Minggu (13/8). Bersamaan itu, juga dilaksanakan tasyakuran penghargaan Adipura, Nirwasita Tantra, Kabupaten Layak Anak dan Juara Terbaik II Nasional Lomba Tata Kelola Mutu SMP Rujukan.
“Penyakit campak dan rubella ini tidak ada obatnya, namun bisa dicegah. Satu vaksin imunisasi MR ini bisa mencegah dua penyakit sekaligus, campak dan rubella, ” pesan dia kepada ribuan ibu-ibu dan pelajar yang memadati pelataran simpang tiga Alun-alun Kota Lamongan.
Dia mewanti-wanti agar pihak sekolah, SD, SMP dan benar-benar memastikan semua pelajarnya sudah mengikuti program imunisasi MR tersebut. Begitu juga kepada kader posyandu, agar secara proaktif memastikan semua balita binaannya sudah diimunisasi.
“Lamongan sudah sukses melaksanakan pekan imunisasi nasional polio. Imunisasi MR ini juga harus kita sukseskan bersama-sama. Dinas Kesehatan, Dinas Pendidikan, tokoh agama, tokoh masyarakat, Saya harap ikut menyukseskan program ini, ” katanya berharap.
Bupati Fadeli menyebut imunisasi itu sebagai gerakan untuk merdeka dari campak dan rubella. Sebuah inisiasi untuk menjaga masa depan anak-anak bangsa.
Tasyakuran penghargaan kali ini mendapat antusiasme yang lebih dari masyarakat Lamongan. Selain diadakan bersamaan dengan event Minggu Ceria (Mince), ini adalah penghargaan adipura yang ke 10 bagi Lamongan.(yit)

Tags: