Kadisdikbud Berharap Kendala UN Terdeteksi Sejak Awal

Foto: ilustrasi

Bondowoso, Bhirawa
Pemerintah Kabupaten Bondowoso melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Bondowoso (Disdikbud Bondowoso), menginginkan agar kendala yang bisanya terjadi saat ujian nasional, bisa terdeteksi sejak awal.
Keinginan tersebut diungkapkan langsung oleh Kepala Disdikbud Drs Harimas MSi, dalam pelantikan puluhan panitia Ujian Nasional (UN) SMP/MTS, Ujian Sekolah Berstandar Nasional (USBN) SD/MI, dan Ujian Kesetaraan Kejar Paket, A,B,C, di Aula Ki Hadjar Dewantoro kemarin.
Dalam kesempatan itu, Harimas mengimbau kepada semua panitia dan pengawas ujian sekolah untuk senantiasa berkoordinasi sedini mungkin dengan semua pihak untuk mengatisipasi adanya hal-hal yang tidak prosedural.
“Semisal ada keterlambatan materi ujian, sarpras seperti listrik dan transportasi. Semuanya diharapkan segera dilaporkan dan dikoordinasikan agar bisa cepat ditindak lanjuti,” ujarnya.
Bahkan pihaknya mengusulkan pemberian reward, jika panitia dan pengawas bisa bekerja dengan baik dan melaksanakan tanggungjawabnya.
Sebaliknya, kata dia, bagi yang lalai akan mendapatkan peringatan keras secara lisan maupun tertulis, sesuai dengan seberapa besar tingkat kesalahan dan penyimpangannya.
“Panitia dan pengawas ujian sekolah harus bekerja maksimal. Karena, ada reward dan punishment yang akan diberikan oleh Pemkab Bondowoso,” jelas Harimas.
Sehingga dengan demikian, ujian nasional yang dilaksanakan di Kabupaten Bondowoso berjalan dengan baik, sesuai dengan harapan Disdikbud Bondowoso. [har]

Tags: