Kadisporabudpar Tanggapi Cuek Permintaan Dewan

disporabudpar bangkalanBangkalan, Bhirawa
Kinerja para pejabat di lingkungan Pemkab Bangkalan mendapat sorotan tajam dari kalangan legislatif. Pasalnya, pejabat tersebut tidak mampu berinovasi untuk mendatangkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) yang signifikan. Namun, malah sebaliknya yakni pandai menghabiskan anggaran.
Salah satu pejabat yang paling disorot kinerjanya adalah Kepala Dinas Pemuda Olahraga Budaya dan Pariwisata (Kadisporabudpar). Bahkan, dewan menilai pejabat tersebut layak dicopot dari posisinya. “Kami menilai Kepala Disporabudpar tidak layak menempati posisi yang sekarang. Karena tidak mampu berinovasi untuk mendatangkan PAD,” terang Anggota Komisi D DPRD Bangkalan, Abdul Rohman.
Meski demikian, terpisah, Kepala Disporabudpar Siti Aminah Rachmawati, menanggapi cuek adanya permintaan beberapa anggota dewan agar dirinya di copot karena banyaknya persoalan dilingkungannya. “Saya no comment aja, silahkan konfermasi ke dewan aja,” cetus Aminah, Kamis (28/04) di sela-sela hearing dengan Komisi D DPRD Bangkalan. [mb8]

Tags: