Kajian Lokasi Wisata

Zainal Alim

Zainal Alim
Sekretaris Perusahaan Perum Jasa Tirta I Malang Zainal Alim mengemukakan Arboretum Sumber Brantas di Kota Batu yang diusulkan sebagai lokasi wisata perlu kajian mendalam serta penataan yang lebih baik.
“Arboretum Sumber Brantas ini sebagai kawasan konservasi alam yang harus mengutamakan perlindungan, meski pada ujung-ujungnya untuk edukasi kepada masyarakat,” kata Zainal Alim di Malang, Kamis (12/1).
Oleh karena itu, lanjutnya, Perum Jasa Tirta I belum memikirkan untuk membuka Arboretum Sumber Brantas sebagai tempat wisata, sebab jika tidak ditata dengan baik justru akan merusak kawasan konservasi Arboretum Sumber Brantas tersebut.
Perum Jasa Tirta I, katanya, masih akan mengkaji lebih mendalam soal kemungkinan Arboretum Sumber Brantas sebagai kawasan konservasi dan titik nol dari sumber air Sungai Brantas. Dan kemungkinan untuk menjadikan sebagai tempat wisata belum bisa dilakukan dalam waktu dekat.
Meski menjadi lokasi wisata, kata Zainal, Arboretum Sumber Brantas sudah banyak dikunjungi warga, terutama dari kalangan akademisi untuk melakukan penelitian berbagai jenis pohon dan tanaman yang ada di kawasan konservasi ini. Dengan demikian, peran edukasi sebetulnya lebih tepat dan baik di Arboretum Sumber Brantas.
“Edukasi soal lingkungan dan bahayanya bila kawasan konservasi rusak harus diketahui dan dimengerti masyarakat, sehingga masyarakat termotivasi untuk ikut menjaga dan menyelamatkan area konservasi tersebut,” tuturnya.
Sebelumnya, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) M Basoeki Hadimoeljono mengusulkan dan menilai positif jika Arboretum Sumber Brantas dibuka untuk lokasi wisata. Namun, tujuan utamanya sebagai tempat wisata yang bukan semata-mata untuk mencari keuntungan, melainkan sebagai upaya pemeliharaan dan pelestarian konservasi. [ant]

Rate this article!
Kajian Lokasi Wisata,5 / 5 ( 1votes )
Tags: