Kapolda Jatim Pacu Kinerja Ditreskoba dengan Pemberian Reward

Kapolda Jatim Irjen Pol Machfud Arifin memberikan penghargaan kepada Direskoba Polda Jatim beserta anggota di Mapolda Jatim, Selasa (29/8). [abednego/bhirawa]

Polda Jatim, Bhirawa
Kapolda Jatim Irjen Pol Machfud Arifin memberi penghargaan (reward) kepada anggota Ditreskoba Polda Jatim sebagai pemacu semangat kerja, Selasa (29/8). Penghargaan ini merupakan hasil pengungkapan narkoba jenis sabu seberat 9 kilogram yang dilakukan anggota Ditreskoba beberapa waktu lalu.
Adapun penghargaan diberikan langsung oleh Kapolda Jatim Irjen Pol Machfud Arifin kepada Direskoba Polda Jatim Kombes Pol Gagas Nugraha, Wadireskoba Polda Jatim AKBP Tedy Suhendyawan, Kasubdit I Reskoba Polda Jatim AKBP Wid Hardono. Penghargaan turut juga diberikan kepada empat anggota Ditreskoba Polda Jatim, yaitu Bripka Totok Siswanto, Briptu Ferry Indriawan, Bripda Spamet Sugiharto dan Bripda Wahyu Wisesa Y Saputra.
“Penghargaan ini untuk memotivasi anggota agar lebih bersemangat lagi dalam mengungkap kasus narkoba. Sekaligus memicu anggota yang lain untuk lebih berprestasi dalam tugas,” kata Kapolda Jatim Irjen Pol Machfud Arifin usai acara, Selasa (29/8).
Dengan pemberiam reward ini, lanjut Machfud, ujung-ujungnya untuk bisa mencegah masuknya narkoba di Jatim. Dengan perlakuan tegas polisi, Machfud yakin upaya tersebut sebagai peringatan keras bagi bandar maupun pengedar narkoba yang coba-coba ingin masuk ke Jatim. “Inilah upaya pencegahan yang kita lakukan. Baik bandar maupun pengedar akan takut dengan tindakan tegas dari kepolisian,” tegasnya.
Selain penghargaan, sambung Machfud, akan ada juga punishment (hukuman) bagi anggota yang salah maupun melanggar peraturan. Sebab, hingga saat ini data dari Polda Jatim mencatat sebanyak 309 pelanggaran disiplin anggota. Termasuk pelanggaran penyalahgunaan narkoba yang dilakukan anggota.
Machfud mengaku, bagi anggota yang salah dan melanggar peraturan, dirinya tidak segan- segan memberikan hukuman sesuai pelanggaran disiplin yang diperbuat. Oleh karenanya Kapolda berpesan agar ke depan tidak ada lagi anggota yang terlibat dalam penyalahgunaan narkoba.
Machfud mengimbau meski dinasnya bersinggungan dengan narkoba, tapi jangan sampai ikut merasakan dan mencicipi narkoba. “Bagi anggota yang dinas di Reskoba, janganlah tergoda dengan narkoba. Tingkatkan keimanan dengan salat di masjid. Dan isi kegiatan di lapangan dengan prestasi mengungkap kasus-kasus narkoba,” harapnya. [bed]

Tags: