Kapolres Pamekasan Siap Jalin Kerjasama Wartawan

Kapolres Pamekasan, AKBP Sugeng Muntaha didampingi Ketua PWI Pamekasan, Abd. Aziz, memperkenalkan jajaran kepada rekan-rekan wartawan. [samsudin/bhirawa]

Kapolres Pamekasan, AKBP Sugeng Muntaha didampingi Ketua PWI Pamekasan, Abd. Aziz, memperkenalkan jajaran kepada rekan-rekan wartawan. [samsudin/bhirawa]

Pamekasan, Bhirawa
Kapoles Pamekasan, AKBP Sugeng Muntaha, mengatakan, pihak siap menjalin komunikasi dengan wartawan yang bertugas di wilayahnya. Mereka menjadi anggota PWI, maupun masih tergabung di komunitas Paguyuban.
“Ini ajang silaturrahmi, bukan dengan rekan jurnalis saja. Kami juga pernah mengundang Tokoh masyarakat, maupun ormas pemuda dan lainnya,” kata Kapolres, diacara Coffe Morning bertempat di Joglo Jokotarub Polres Pamekasan, Senin (25/1).
Acara dihadiri Kabag, Kasat, Kasubag, Kanit serta Kapolsek dan jajaran, Kapolres menandaskan, pihaknya siap menerima kritik dan saran agar supaya kinerja jajaran di lingkup Polres dapat ditingkatkan sesuai harapan masyarakat, khusus rekan-rekan wartawan.
“Jalinan komunikasi dapat mudah, saya minta Kasubag Humas Polres harus selalu siap. Rekan wartawan dapat terus berkoordinasi supaya informasi untuk pemberitaan bisa cepat, mudah dan lengkap,” kata Sugeng Muntaha, dihadapan rekan wartawan anggota PWI, maupun tergabung Forum Wartawan Pamekasan (FWP) dan Aliansi Jurnalis Pamekasan.
Ketua PWI Pmekasan Abd Aziz, mengatakan, organisasi kewartawanan diakui oleh Pemerintah secara legalitas formal, yakni ada 3 (tiga) PWI, AJI, AJTV. Adapun wadah seperti FWP dan AJI merupakan organisasi kearifan lokal.
“PWI, harus mengayomi organisasi yang punya kearipan lokal ini. Bahkan Ketua FWP dan AJI, juga sekaligus pengurus di PWI Pamekasan. Ini supaya memudahkan koordinasasi dalam pembinaan rekan wartawan punya media sudah berbadan hokum,” ucapnya.
Sementara personil wartawan bertugas di wilayah Pamekasan, masuk data di Bagian Humas Pemkab Pamekasan 80 orang, sedang baru 20 orang saja yang sudah mengikuti Uji Kompetensi Wartawan  (UKW). [din]

Tags: