Kapolres Ponorogo Resmikan Terminal Tangguh Semeru

Kapolres Ponorogo AKBP Mochamad Nur Aziz Meresmikan Terminal Tangguh Semeru di Terminal Tipe A Seloaji Ponorogo, Kamis (16/07)

Ponorogo, Bhirawa
Kapolres Ponorogo AKBP Mochamad Nur Aziz meresmikan Terminal Semeru Tangguh di Terminal Tipe A Seloaji Ponorogo, Kamis (16/07). Selain Kapolres, launching ini juga dihadiri diantaranya oleh Kepala Terminal Seloaji Eko Hadi Prasetyo, Kabid Angkutan Dishub Kristanto, dan Forpimka Babadan.

Terminal Tangguh Semeru diharapkan dapat menjadi filter bagi penumpang yang datang. Hal ini harus dilakukan untuk memutus, menekan, dan mengurangi pandemi Covid-19 di Ponorogo. “Terminal adalah salah satu sarana yang sangat berpotensi dalam penyebaran Covid-19. Terminal Tangguh Semeru bermanfaat sebagai filter. Harapannya tentu saja dapat memutus, menekan, dan mengurangi penyebaran Covid-19,” terang AKBP Mochamad Nur Aziz, Kapolres Ponorogo.

“Petugas nanti tidak akan jemu menyuarakan himbauan melalui pengeras suara pada penumpang yang datang untuk melakukan Protokol Kesehatan. Dan kami harap kejujuran masyarakat pendatang / penumpang tentang kondisi kesehatannya, segera lapor pada gugus tugas Covid-19 di Terminal,” tambahnya.

Sebagai Terminal yang menjadi kewenangan Kementerian Perhubungan Pusat, Terminal Seloaji memiliki peran penting sebagai gerbang masuk ke wilayah Ponorogo. Kapasitas dalam menekan penyebaran Covid-19 harus benar-benar diperhatikan.

“Terminal Tipe A Seloaji menjadi kewenangan Kementerian Perhubungan Pusat, dengan standar nasional. Sebagai gerbang masuk ke Ponorogo, penting untuk melakukan upaya memutus, mengurangi, dan antisipasi penyebaran Covid-19. Protokol Kesehatan sudah kami lakukan, Terminal Tangguh kami harapkan bisa mengoptimalkan upaya untuk memutus, menekan, dan mengurangi penyebaran Covid-19,” tukas Kristanto, Kabid Angkutan Dishub Ponorogo.[yan]

Tags: