Kapolri Tekankan Polda Tingkatkan Keamanan dan Kewaspadaan

Wakapolda-Jatim-Brigjen-Pol-Awan-Samodra-membacakan-amanat-Kapolri-Jenderal-Tito-Karnavian-pada-upacara-Kemerdekaan-RI-ke-72-Kamis-[17/8]-di-Mapolda-Jatim.-[abednego/bhirawa].

Polda Jatim, Bhirawa
Upacara peringatan HUT Kemerdekaan ke-72 Republik Indonesia (RI) diperingati oleh seluruh Polda se-Indonesia, tidak terkecuali Polda Jatim. Pada amanatnya, Kapolri Jenderal Tito Karnavian berpesan kepada institusi Polri untuk meningkatkan keamanan dan kewaspadaan.
Bertempat di Lapangan Mapolda Jatim, Kamis (17/8), upacara Kemerdekaan ke-72 RI diikuti seluruh satuan kerja dan personel Polda Jatim. Wakapolda Jatim Brigjen Pol Awan Samodra selaku Inspektur Upacara membaca amanat Kapolri yang menyatakan, Polri sebagai elemen negara merupakan salah satu aktor yang dapat menumbuhkembangkan semangat, nasionalisme dan kebersamaan masyarakat.
“Polri juga mampu memberi kontribusi positif dalam laju pembangunan nasional. Sesuai tema Kemerdekaan ke-72 RI yaitu ‘Indonesia Kerja Bersama’, maknanya adalah bangsa Indonesia terus berjuang dan penuh dedikasi, serta meningkatkan keamanan dan kewaspadaan akan segala macam ancaman yang terlihat maupun tidak terlihat,” kata Brigjen Pol Awan Samodra dalam amanat Kapolri, Kamis (17/8).
Sementara itu, Karo SDM Polda Jatim Kombes Rastra Gunawan menambahkan amanat Kapolri mengingatkan seluruh jajaran Polda se-Indonesia untuk meningkatkan keamanan dan kewaspadaan. Sebab, kasus-kasus terorisme masih tetap terjadi dan membayangi bangsa Indonesia, setelah kasus narkoba.
“Pada amanat Kapolri yang dibacakan Waka Polda Jatim, menekankan tentang pentingnya meningkatkan keamanan dan kewaspadaan di negeri ini,” tambah Kombes Rastra Gunawan.
Rastra menjelaskan peningkatan keamanan dan kewaspadaan ini diperuntukkan bagi Polda se-Indonesia beserta jajarannya. Pesan tersebut, lanjut Rastra, selalu disampaikan Kapolri dalam setiap acara dan kegiatan. Apa yang diamanatkan Kapolri, diharapkan penegak hukum tidak lengah dengan indikasi kejahatan yang ada.
“Karena lebih baik mencegah. Kapolri menekankan agar unsur Polri tetap meningkatkan keamanan dan kewaspadaan di negara Indonesia.  Meski Jatim kondusif, tentu tidak boleh lengah dan terus meningkatkan kewaspadaan,” tegasnya.
Mengingat pada 2018 mendatang Indonesia akan melaksanakan Pilkada serentak, termasuk Jatim, Rastra menegaskan bahwa Polda Jatim akan mengawal pesta demokrasi tesebut. Sebab pesta demokrasi nantinya yakni Pilgub Jatim dan beberapa pilkada di kabupaten/kota.
“Polda Jatim akan terus mengawal pesta demokrasi Pilkada serentak di Jatim. Kami sudah mempersiapkan segala sesuatunya untuk itu. Baik pengamanan terbuka, maupun pengamanan tertutup,” pungkasnya. [bed]

Tags: