Karyawan Sub Kontraktor Demo PT Wilmar Gresik

12-Pekerja wilmar demo-kerin-1Gresik, Bhirawa
Ratusan karyawan proyek PT Wilmar Nabati Indonesia (PT WNI) melakukan aksi unjuk rasa di halaman pabrik, Kamis (11/9). Mereka memprotes kebijakan yang melarang karyawan makan di luar lokasi pabrik.
Ratusan karyawan sub kontraktor di Jl Kapten Darmo Sugondo itu dilakukan karena manajemen melarang karyawan makan diluar saat jam istirahat. Akibatnya  memantik reaksi karyawan proyek itu untuk menggelar aksi unjukrasa.
Karyawan sub kontraktor yang berjumlah ratusan ini sempat membuat akses Jl Kapten Darmo Sugondo Gresik macet. ”Kami keberatan kalau dilarang makan di luar pada waktu istirahat,” teriak Munawar, Koordinator Unras Karyawan Sub Kontraktor.
Saat ditemui, Humas PT Wilmar Nabati Indonesia, Suhartono menuturkan, demo yang dilakukan karyawan sub kontraktor hanya mis komunikasi saja. Sebab, pada intinya manajemen tak melarang mereka makan di luar asal tak dibawa masuk ke dalam.
”Ini hanya mis komunikasi saja, dan tak betul manajemen membuat kantin yang diperuntukkan buat karyawan agar tak makan diluar. Karyawan boleh saja makan diluar tapi jangan dibawa masuk karena bisa menyebabkan sampah berserakan di dalam, bahkan kita sudah siapkan tempat istirahat dan makan di area pabrik,” ungkapnya.
Diakui Suhartono, dari 5 ribu karyawan sub kontraktor yang terdaftar pihaknya memang butuh ekstra keras untuk mengawasi selama melakukan pengerjaan. Ini dilakukan semata-mata hanya untuk kebaikan perusahaan. ”Karyawan sub kontraktor sangat banyak jadi butuh pengawasan yang lebih terkait dengan hal ini,” pungkasnya.
Setelah menjalankan aksinya, karyawan sub kontraktor kembali bekerja seperti biasa setelah manajemen menjelaskan terkait mis komunikasi dilarang makan diluar. [eri]

Tags: