Kebakaran Ilalang di Lahan Kosong Hanguskan Tiga Rumah

Surabaya, Bhirawa
Kebakaran ilalang yang terjadi di lahan kosong Jl Adityawarman, Kota Surabaya membuat tiga rumah ikut terbakar. Belasan armada pemadam kebakaran (PMK) dan mobil tangki Dinas Pertamanan dikerahkan untuk memadamkan ilalang dan tiga rumah yang terbakar.
Menurut warga setempat kejadian ini sudah beberapa kali terjadi tetapi api tak sampai membesar dan menghanguskan rumah lainnya. Namun angin yang berembus cukup kencang pun membuat api sulit dipadamkan. Dua rumah di antaranya berpenghuni, sedangkan satu rumah sisanya dalam keadaan kosong.
Camat Wonokromo, Tomi Aridiyanto mengatakan, api yang membakar ilalang di area lahan kosong karena pembakaran sampah yang dugaannya dilakukan oleh pemulung. “Ini kan lahan kosong, areanya belum tertutup penuh, jadi semacam ada entah orang pemulung membakar sampah,” katanya, Senin (23/9).
Karena lahan kosong itu terdapat banyak sekali tumbuhan kering, lanjut Tomi, api begitu cepat membesar hingga menyambar bangunan tembok dan atap pemukiman warga di Jalan Cipunegara, Wonokromo, Surabaya.
“Pas membakar sampah itu angin kencang sekali kemudian mengarah ke timur, ada rumahnya warga. Nah disitu api menyambar alang-alang dan rumput kering. Api langsung naik karena di situ ada tembok warga. Api tidak menghanguskan seluruh rumah, hanya atapnya saja dan tidak ada korban jiwa,” katanya. [iib]

Tags: