Kekeringan di Kab Malang Selatan Meluas

Dewanti Rumpoko mengisi jerigen dengan air bersih yang dibawa mobil tangki khusus (supriyanto/bhirawa)

Dewanti Rumpoko mengisi jerigen dengan air bersih yang dibawa mobil tangki khusus (supriyanto/bhirawa)

Kab.Malang, Bhirawa
Kekeringan yang melanda sejumlah kawasan di kab Malang menjadi perhatian khusus Cabup Malang dari PDIP Dewanti Rumpoko. Saat menggelar kampanye di Malang Selatan hari Sabtu dan Minggu kemarin (1/11),  Dewanti menyempatkan diri untuk melakukan bhakti sosial dengan membagikan air bersih untuk masyarakat di sejumlah desa. Salah satunya di dusun Kalitekuk desa Sumberoto.
Masyarakat setempat sudah lebih dari 3 bulan ini mengalami kesulitan memenuhi kebutuhan air bersih untuk memasak, mandi dan cuci. Untuk memenuhu kebutuhan air bersih, masyarakat harus membeli air jerigen atau menunggu bantuan air bersih.
Sebagai wujud kepedulian kepada masyarakat yang kesulitan air bersih, sudah lebih dari sebulan ini mengirimkan bantuan air bersih ke sejumlah kecamatan, seperti Sumbermanjing Wetan, Donomulyo dan Gedangan.
“Air bersih adalah kebutuhan mendasar yang harusnya dipenuhi pemerintah. Kalau sampai masyarakat kesulitan air bersih hampir setiap musim kemarau, pemerintah harusnya hadir untuk membantu memecahkannya. Kalau tidak, maka pemerintah itu dzolim,” ungkap Dewanti.
Sehingga saat memimpin kab Malang nanti, Dewanti berjanji akan menyelesaikan permasalahan kesulitan air bersih tersebut. Diantaranya dengan mencari sumber-sumber air baru di daerah yang selama ini kesulitan air bersih. Selain itu itu membangun sistem penyaluran air bersih melalui pemasangan jaringan pipa. “Saya akan memberikan perhatian khusus pada masalah air bersih di wilayah yang setiap tahun dilanda kekeringan. Apakah nanti pengelolaannya di PDAM atau HIPPAM, itu bergantung sesuai kebutuhan dilapangan,” tuturnya.
Sementara itu salah satu warga Sumberoto Sukartono mengaku, kesulitan air bersih ini hampir terjadi setiap tahun. Sehingga warga berharap pemerintah bisa mengatasi persoalan tersebut, agar warga bisa hidup tenang.
Di antaranya dengan memberikan bantuan sumur bor air tanah dalam, sehingga nantinya bisa dikelola oleh warga seperti HIPPAM.
“Daerah Malang Selatan merupakan pegunungan kapur, sehingga diyakini ada banyak sungai bawah tanah. Kalau bisa dipetakan dan dibor, tentu masalah kekurangan air bersih akan teratasi,” tandasnya. [sup]

Tags: