Kemenag Jember Prioritaskan Warga Belum Berhaji

Jemaah HajiJember, Bhirawa
Kementrian Agama Kabupaten Jember akan prioritaskan warga yang belum berhaji. Hal ini sesuai  dengan kebijakan pemerintah, terkait pemberangkataan Jamaah Calon Haji (JCH) Tahun 2015. Kebijakan itu dilansir, karena besarnya minat warga Jember yang ingin menunaikan ibadah haji ke tanah suci.
Kepala Seksi Haji dan Umroh Kantor Kementerian Agama Kabupaten Jember, Misbahul Munir  mengatakan, pada pelaksanaan pemberangkatan haji tahun ini, ada kebijakan yang menyatakan, apabila ada JCH yang masuk porsi, namun yang bersangkutan sudah pernah melaksanakan ibadah haji, maka JCH tadi tidak dibenarkan menunaikan ibadah haji lagi.
“Ini adalah kebijakan yang diambil dengan maksud untuk memberikan kesempatan yang lebih luas, bagi masyarakat yang belum pernah menunaikan ibadah haji, agar dapat melaksanakan Rukun Islam kelima itu secepatnya,” ujarnya.
Seperti diketahui, untuk saat ini, kuota haji untuk Kabupaten Jember, telah penuh hingga Tahun 2032. Meski demikian, terkait kebijakan pemberangkatan haji tahun ini, diakui masih banyak terjadi kendala di lapangan. “Salah satunya, adalah kesalahaan dalam memasukkan data diri JCH, saat merlakukan pendaftaraan. Pada saat mendaftar di bank, ada beberapa JCH yang salah dalam mengisi biodatanya, sehingga data yang terekam menyatakan mereka sudah pernah berhaji, namun pada kenyataanya belum pernah,” terangnya. [efi]

Tags: