Keputusan Plt Partai Golkar Jawa Timr Tunggu 2-3 hari ini

foto ilustrasi

Golkar Jatim, Bhirawa
Acara pengarahan terkait pemenangan Pilgub Jatim dengan dihadiri Ketum Partai Golkar, Airlangga Hartarto terpaksa ditunda. Paska ditangkapnya Ketua Partai Golkar Jatim, Nyono Suharli yang terkena OTT oleh KPK.
Ketua Harian DPD Partai Golkar Jatim Freddy Poernomo menegaskan, hingga saat ini belum ada penugasan Plt Ketua Golkar Jatim untuk menggantikan Nyono Suharli yang terkena OTT KPK.
“Itu ranah dan wewenang DPP Partai Golkar untuk menugaskan Plt. Mungkin 2-3 hari ke depan akan ada pengumuman Plt. Kami akan menerima apapun keputusan DPP dan siap bekerjasama,” kata Freddy kepada wartawan di sela-sela Rakor Bidang Kepartaian Partai Golkar Jatim, Minggu (4/2).
Karenanya, pihaknya menunggu secara resmi dari DPP. Namun dari acara tersebut nama Gatot Sudjito disebut-sebut kuat menduduki kursi Plt Ketua Golkar Jatim.
Terpisah ketika kabar ini diklarifikasi ke Gatot Sudjito yang juga Anggota DPR RI komisi V ini mengaku pihaknya menyerahkan sepenuhnya pada keputusan partai. Sebagai kader Gatot mengaku apa yang menjadi keputusan partai adalah yang terbaik.
“Belm-belum ada keputusan. Silahkan menunggu keputusan DPP. Saya yakin keputusan yang ada sudah yang terbaik,”papar Gatot yang mantan Anggota DPRD Kota Surabaya dan DPRD Jatim.
Sementara itu, Sekretaris Pemenangan Pemilu Partai Golkar Jatim, Aan Ainur Rofik menegaskan dengan dipilihnya Gatot Sudjito sebagai Plt menjadi semangat baru bagi kami kader dan pengurus di Jatim. “Beliau orangnya sudah berpengalaman. Pernah menjadi Ketua Golkar Surabaya, Sekretaris Golkar Jatim era Ridwan Hisjam, sekarang menjadi anggota DPR RI dan Ketua Bidang Pemenangan Pemilu wilayah Mataraman Jatim,” kata pria yang juga berprofesi sebagai lawyer ini. [cty]

Tags: