Kesurupan massal, Siswa SMPN Yosowilangun Dipulangkan

Suasana SMP Negeri Yosowilangun yang tampak sepi setelah siswanya mengalami kesurupan massal.

Lumajang, Bhirawa
Meskipun terbilang aneh, tapi ini terjadi. Sebanyak 50an siswa di SMP Negeri Yosowilangun untuk kali kedua tiba tiba mengalami kesurupan, Selasa (7/8) pagi. Akibat kejadian yang menggegerkan siswa lainnya hingga proses KBM ( kegiatan Belajar Mengajar) untuk sementara dihentikan dan semua peserta didik disekolah tersebut langsung dipulangkan.
Kejadian siswa kesurupan tersebut menurut Mukti salah satu warga yang dekat dengan sekolah itu menjelaskan bahwa peristiwa tersebut juga terjadi sehari sebelumnya namun hanya beberapa siswa saja yang mengalami kesurupan.
“Kejadian kesurupan sendiri terjadi dua kali terhitung mulai kemarin, jadi dua hari ini mas, dan ini yang paling banyak, hampir 50 lebih peserta didik yang kesurupan,”ujarnya.
Sementara itu pihak sekolah hingga berita ini ditulis masih belum bisa dikonfirmasi, karena tidak ada aktivitas disekolah sepi dan pintu pagar tampak terkunci, sehingga penyebab pasti kejadian tersebut masih belum bisa terkonfirmasi.
Sementaranya itu menurut Kabid Dikdas Dinas Pendidikan Kabupaten Lumajang, Siswanto dalam keterangannya menjelaskan bahwa pihaknya belum bisa menjelaskan secara detail atas kejadian itu karena dirinya ada agenda di luar, akan tetapinya bahwa kejadian tersebut telah diselesaikan oleh pihak sekolah yang bersangkutan. [dwi]

Tags: