Kiprah IK-PMNU, Gerakkan Program Sosial Sapa Jalan di Situbondo

Rocky Syahbana SSos, pembina IK-PMNU Kabupaten Situbondo bersama salah satu remaja saat menyalurkan bantuan kepada salah satu janda tua di Kota Santri. [sawawi]

Bermitra dengan Lembaga Sosial Kanada, Fokus Bantu Janda dan Lansia Terlantar
Kabupaten Situbondo, Bhirawa
Di Kota Santri Situbondo berdiri sebuah gerakan sosial yang digagas sebuah organisasi pemuda di bawah payung IK-PMNU (Ikatan Pemuda Milenial Ngereng Ulama). Lembaga yang didominasi kaum pemuda masa kini atau milenial itu, fokus memberdayakan ekonomi kebersamaan sekaligus membantu keberadaan para janda tua dan warga lanjut usia (lansia) tak mampu yang ada di Kabupaten Situbondo. Seperti apa kiprahnya ?.
Pagi itu, Rocky Sahbana yang menjabat sebagai pembina IK-PMNU Kabupaten Situbondo berkumpul bersama puluhan aktivis lembaga sosial kepemudaan. Disana, Rocky memimpin pertemuan rutin guna membahas program penyaluran bantuan kepada warga lanjut usia (lansia) dan kaum janda tak mampu.
Setelah disepakati, akhirnya para pemuda milenial yang bernaung dalam wadah IK-PMNU Kabupaten Situbondo tersebut menuju ke sejumlah titik sasaran. “Kami membagi dalam beberapa kelompok pemuda sebagai petugas antar bantuan sosial,” jelas Rocky.
Pria yang sehari hari menjabat Lurah Ardirejo Kecamatan Panji itu menegaskan, program yang diprioritaskan IK-PMNU banyak menggarap sektor sosial kemanusiaan. Misalnya saja, membantu kalangan tak mampu yang sudah berusia lanjut dan para kaum janda tua. Mengapa demikian ? Karena, kata Rocky, dua elemen warga tersebut kebanyakan masih mengalami kekurangan ekonomi. “Artinya mereka belum sejahtera. Makanya kami siap membantu melalui wadah IK-PMNU ini,” jelas Rocky.
Masih kata Rocky, semua dana yang diperuntukkan membantu para lansia dan para janda itu diambilkan dari berbagai bantuan sukara rela anggota IK-PMNU dan sejumlah elemen yang komitmen memberikan bantuan.
Setelah dikumpulkan, jelas mantan Sekretaris Kelurahan Patokan Kecamatan Kota Situbondo itu, dikelompokkan dan selanjutnya didistribusikan kepada warga yang berhak menerima. “Kita data terlebih dahulu nama nama penerima sehingga bantuan yang diberikan itu tepat sasaran,” kupas Rocky.
Dalam prakteknya, ungkap Rocky ia bersama IK-PMNU menggunakan skema gerakan Sapa Jalan santunan para lansia dan janda terlantar. Semua pelakunya, sebut Rocky, berasal dari kalangan pemuda yang tergabung dalam Ikatan Pemuda Milenial Ngereng Ulama Kabupaten Situbondo. “Saya terjun langsung ke lapangan bersama sahabat pemuda milenial dengan membuat gerakan bhakti sosial. Selain itu kami juga membuat sebuah langkah peduli kepada para janda dan lansia terlantar yang memang patut diberi perhatian bersama,” kupas Rocky.
Gerakan Sapa Jalan sudah cukup lama berjalan ditengah masyarakat Bumi Salawat Nariyah Situbondo. Khusus tahun 2021 ini, akunya, kiprah gerakan sosial pemuda ini dilakukan pada 8 Januari 2021 lalu dengan melakukan kerjasama jajaran Pemerintah Kelurahan setempat. Dalam kegiatan itu, ujarnya, sedikitnya ada 120 janda tua dan warga lansia yang terlantar. “Target kami selama enam pekan kedepan bantuan sudah harus tuntas. Artinya setiap pekan ada 30 paket bantuan yang kami salurkan kepada para penerima,” terang Rocky.
Agar sasaran penyaluran bantuan cepat dan tepat sasaran, papar Rocky, pihaknya juga menggandeng ratusan remaja yang memiliki kepedulian yang sama dangan IK-PMNU Kabupaten Situbondo. Targetnya, urai Rocky, di 132 Desa dan 4 Kelurahan se-Kabupaten Situbondo sudah harus berdiri masing masing kepengurusan IK-PMNU sehingga dapat memudahkan dalam penyaluran bantuan hingga ke pelosok desa. “Ya target kami semua Desa.Kelurahan sudah memiliki struktur kepengurusan IK-PMNU,” papar Rocky.
Setelah dua target itu terealisasi, kupas Rocky, sasaran selanjutnya akan menyalurkan bantuan bagi kalangan anak yatim yang tersebar di Kabupaten Situbondo. Agar model bantuan semakin profesional, kupas dia, pihaknya siap membantu mencarikan orang tua asuh yang dapat bekerjasama dengan pihak Desa/Kelurahan terkait. “Nanti bantuan untuk anak yatim akan diformulasikan dengan data yang sesuai dengan fakta di lapangan. Baru dicocokkan dengan data yang ada di Desa/Kelurahan,” tandas Rocky.
Rocky mengakui, sukses dan lancarnya penyaluran bantuan kepada kalangan janda tua dan warga lanjut usia di Kabaupaten Situbondo tak hanya disuplai warga lokal semata, melainkan juga berasal dari bantuan lembaga sosial yang ada di Kanada bernama Commited Global. “Ya lembaga sosial Kanada ini juga sudah cukup lama menjadi mitra strategis jajaran pengurus IK-PMNU Kabupaten Situbondo. Sehingga memudahkan tugas kami,” pungkas Rocky.
Amani salah satu janda tua asal RT 03/RW 03 Kelurahan Ardirejo Kecamatan Panji mengaku menerima bantuan dari program Sapa Jalan IK-PMNU Kabupaten Situbondo beberapa waktu lalu. Amani menjelaskan, ia patut mengcapkan rasa terima kasih kepada para donatur yang membantu dan menyisihkan rejeki untuk kaum tak mampu, termasuk dirinya kemarin. “Kami mengucapkan terimakasih kepada IK-PMNU Situbondo dan lembaga sosial Kanada yang telah sudi menyalurkan bantuan kemarin,” ungkap Amani. [sawawi]

Tags: