Kodim 0815-Pemkab Mojokerto Gelar Sosialisasi Vaksinasi Sinovac

Anggota Pgs Ramil dan para nara sumber sedang memberikan sosialisasi kepada warga pelaksanaan vaksinasi sinivac.

Mojokerto. Bhirawa
Kendatipun Vaksin Sinovac yang diajukan oleh Dinas Kesehatan Kabupaten Mojokerto, kepada Dinkes Provinsi Jatim, belum datang. Namun kesiapan Aparat Pemda Kabupaten Mojokerto yang didukung penuh oleh Kodim 0815/Mojokerto, nampak sudah matang.

Salah satunya kesiapan itu, melakukan sosialisasi serentak pelaksanaan vaksin sinivac kepada warga baik di perkantoran, pasar maupun tempat umum lainya.

Dandim 0815 Mojokerto. Letkol inf. Dwi mawan Sutanto SH. Selasa 19/1/21. Membenarkan, jika Kodim Mojokerto bersama Koramil Jajaran telah melakukan sosialisasi bersama Pemda, kepada warga masyarakat tentang pelaksanaan vaksinasi vaksin sinovac yang dimulai hari senin kemarin.

Tujuannya tidak lain agar warga masyarakat paham menggunakan vaksin ini, aman dan halal. Sasaran utamanya Nakes dan warga masyarakat usia 18 sampai 59 thn.

Adapun Koramil yang sudah melaksanakan lebih dahulu adalah Koramil 0815/10 Bangsal bersama Forpimka dan UPT Puskesmas Bangsal menggelar sosialisasi vaksinasi Covid-19, di Kantor Kecamatan Bangsal, Jalan Raya Bangsal Kabupaten Mojokerto. Jelas Dandim.

Pantauan di lapangan acara diawali

Camat Bangsal Sugeng Nuryadi, S.IP., mengajak para peserta sosialisasi untuk menyimak dan memahami materi yang disampaikan narasumber terkait vaksin sinovac untuk selanjutnya disosialisasikan kepada masyarakat luas, demi mensukseskan program pemerintah saat ini yaitu vaksinasi virus Covid-19 (Sinovac).

Selain sosialisasi, upaya lain untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19 melalui menerapkan pemberlakuan pembatasan kegiatan kemasyarakatan dan tetap mengedepankan protokol kesehatan. jelas Camat.

Hal senada juga diungkapkan Kapolsek Bangsal AKP Sulianto dan Kepala KUA Kecamatan Bangsal Kepala KUA Bangsal H. Baharudin, telah menambahkan Kepala KUA, Kementrian Agama sudah menyatakan bahwa vaksin sinovac aman dan halal. Pihaknya juga tetap mempedomani instruksi Satuan Gugus Tugas Covid-19 guna mengurangi penyebaran Covid-19 dengan mengurangi pelaksanaan akad nikah di kantor dan mengalihkannya di rumah dengan kehadiran maksimal 10 orang.jelas Bahrudin

Pgs. Danramil 0815/10 Bangsal Letda Inf Purwono, mengajak untuk mendukung dan mensukseskan program pemerintah tentang vaksinasi virus Covid-19 di wilayah Kecamatan Bangsal. Dirinya juga mengajak, sosialisasi kepada masyarakat dengan menjemput bola dengan mendatangi dan memberikan himbauan secara langsung dengan sasaran tempat-tempat strategis/umum seperti pasar, pertokoan dan lain-lain.

vaksinasi ini penting dilakukan guna menurunkan angka penderita yang sakit, menjaga dan meningkatkan kekebalan tubuh (imun), melindungi kesehatan dari terjangkitnya virus Covid-19, dan menjaga produktifitas dan meminimalkan dampak ekonomi masyarakat. Dan masyarakatvakan divaksin dua kali, dengan jeda waktu dua minggu nantinya. Jelas Purwono. (min)

Tags: