Koramil 0814/03 Tembelang Jombang Bangun Jembatan

Caption foto : Anggota Koramil 0814/03 Tembelang, Jombang saat bergotong rotong bersama warga Jatiwates membuat jembatan penghubung antar dusun, Selasa (01/09). [arif yulianto/ bhirawa].

Jombang, Bhirawa
Komandan Koramil (Danramil) 0814/03 Tembelang, Kodim 0814 Jombang Kapten Chb Sugeng memimpin anggotanya melakukan karya bakti pembuatan jembatan, di Desa Jatiwates , Kecamatan Tembelang, Kabupaten Jombang, Selasa (01/09). Karya bhakti pembuatan jembatan ini dilaksakanan anggota Koramil 0814/03 bersama masyarakat desa setempat.

Kapten Chb Sugeng mengatakan, jembatan tersebut dibangun sebagai jalur transportasi masyarakat dan penghubung antar dusun yang ada di Desa Jatiwates .

“Jembatan ini dibangun hanya sementara, karena dibuat dari bambu . Namun kita berharap dengan adanya jembatan ini, bisa mempermudah akses perekonomian masyarakat,” ujar Kapten Chb Sugeng.

Kegiatan karya bakti ini, kata Danramil, merupakan salah satu upaya untuk melestarikan budaya kebersamaan dan gotong royong yang menjadi nilai luhur Bangsa Indonesia.

“Karya bakti TNI ini juga merupakan wujud nyata kemanunggalan TNI dengan rakyat. s
Selain sebagai bukti kekompakan dan sinergitas yang baik antara Pemerintah Daerah dengan jajaran TNI dan masyarakat, juga dalam rangka mewujudkan kesejahteraan masyarakat desa,” sambungnya.

Kepala Desa (Kades) Jatiwates, Ayudin Karimin yang ikut hadir pada kegiatan tersebut menyampaikan terima kasih kepada TNI dari Koramil 0814/03 Tembelang yang sudah membantu pelaksanaan pembangunan jembatan tersebut.

Ia juga menyampaikan apresiasi kepada masyarakat yang hadir dan bahu membahu bersama TNI sehingga pelaksanaan pembuatan jembatan bisa berjalan dengan lancar.

Ayudin Karimin berharap kepada seluruh masyarakat untuk dapat meningkatkan dan melestarikan budaya gotong royong.

“Ada banyak hal yang dapat kita petik melalui kegiatan mulia ini yakni, membangun sebuah wilayah dengan melibatkan semua unsur masyarakat bersama TNI sebagai motor penggerak,” kata Kades Ayudin Karimin.(rif)

Tags: