Koramil Kemlagi Bersama UPT Distan Gencar Semprot Kandang Sapi

Babinsa Mojodadi Serka Kartono bersama Bhabinkamtibmas Bripka Arif, saat mendampingi kegiatan penyemprotan disinfektan di kandang hewan ternak sapi, Mojodadi, Kemlagi.

Jelang Hari Raya Idul Adha

Mojokerto, Bhirawa
Jelang Perayaan Hari Raya Idul Adha, Kodim 0815/Mojokerto melalui Koramil jajaran semakin mengoptimalkan upaya pencegahan penularan Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) di wilayah binaan.

Tidak terkecuali Koramil 0815/06 Kemlagi yang berkolaborasi dengan UPT Dinas Pertanian dan Tiga Pilar melakukan penyemprotan disinfektan dengan sasaran kandang hewan ternak sapi di Desa Mojodadi dan Desa Mojopilang, Kecamatan Kemlagi, Kabupaten Mojokerto, Rabu (22/6).

Danramil 0815/06 Kemlagi Kapten Inf Kasim saat dihubungi melalui telepon seluler mengungkapkan, semua pihak yang terlibat baik Forkopimcam dan UPT Distan Kecamatan Kemlagi terus bergerak melakukan monitoring wilayah terkait perkembangan PMK.

“Dengan data lengkap yang diperoleh, kami Forkopimcam dan UPT Distan bersama-sama Tiga Pilar Desa melakukan pengecekan setiap pemilik hewan ternak di Kecamatan Kemlagi, dan melakukan penyemprotan kandang dan sekitarnya”, terang Danramil.

Hal ini dilakukan, masih lanjutnya, untuk meminimalisir penyebaran penyakit PMK dimasyarakat. Untuk hewan ternak yang terinfeksi akan ditangani oleh Tim dari Distan sedangkan untuk pencegahan Tim Distan juga memberi obat-obatan dan vitamin, sementara untuk vaksinasi secara bertahap akan diberikan.

Sementara itu, hal yang sama disampaikan Koordinator PPL UPT Distan Kecamatan Kemlagi Puji Hartati, S.P., disela-sela kegiatan, mengungkapkan, pihaknya berharap upaya ini akan terus dilakukan tanpa henti, sampai situasi penyebaran wabah PMK benar-benar dapat dikendalikan .

Selain pengendalian secara langsung yang telah kami lakukan bersama, kami juga meminta agar masyarakat pemilik hewan ternak untuk segera melapor apabila menemukan gejala PMK pada hewan ternaknya, hal ini tentunya harus dilakukan agar lebih memudahkan kita dalam penanganan secara cepat dan tepat, sehingga penularan dapat diminimalisir”, jelasnya.(min.gat)

Tags: