Kota Batu Sabet Dua Penghargaan Pariwisata Provinsi Jawa Timur

Hummas Pemkot Batu for Bhirawa: Wakil Wali Kota Batu, Ir Punjul Santoso MSi saat menerima dua penghargaan dalam EJTA yang diselenggarakan di Lamongan.

Kota Batu,Bhirawa
Kota Batu membuktikan diri sebagai Kota Wisata unggulan yang ada di Jawa Timur. Hal ini ditunjukkan dengan keberhasilan Batu menyabet dua penghargaan dalam East Java Tourism Award (EJTA). Wakil Wali kota Batu, Ir H Punjul Santoso MM mengatakan kondisi pandemi Covid-19 saat ini tidak menjadi penghalang untuk menggeliatkan pariwisata di Kota Batu.

Punjul berkeyakinan, dengan diraihnya dua penghargaan UJTA ini akan menambah peluang besar untuk Kota Batu. Pasalnya, di kondisi pandemi ini banyak wisatawan yang memindahkan kunjungan wisatanya dari Pulau Dewata Bali menuju ke Kota Batu. Banyak wisatawan yang yakin bahwa Kota Batu aman dan sehat untuk berwisata.

“Karena Covid-19, wisata Bali hancur, bukan hanya ditinggal wisatawan mancanegara, namun wisatawan nusantara juga. Sementara Kota Batu mampu bertahan dengan wisata sehat dan wisata edukasi dan pertaniannya,” ujar Punjul saat ditemui di GOR Gajah Mada Kota Batu, Senin (21/12),

Ia menjelaskan bahwa ada dua kategori penghargaan yang diraih Kota Batu dalam EJTA. Pertama, kategori Daya Tari Wisata Buatan Terbaik yang diraih oleh Jawa Timur Park (JTP) 3.

Adapun kedua adalah penghargaan untuk kategori Dinas Pariwisata Kreatif dan Inovatif yang diraih Disparta Kota Batu.

Punjul menegaskan bahwa penghargaan yang diraih akan menjadikan Pemot Batu melalui Dinas Pariwisata untuk lebih giat berinovasi serta bersinergi dengan seluruh stake holder pariwisata yang ada.

“Terima kasih kepada Pemprov Jatim yang sudah memberikan penghargaan kepada kami, penghargaan dari Pemprov Jatim ini akan menjadi pelecut, memberikan semangat kepada pelaku wisata di Kota Batu untuk semakin memajukan pariwisata sehat di Kota Batu,”ungkap Punjul.

Diketahui, selain sebagai ajang pemberian apresiasi, penyelenggaraan EJTA juga bertujuan untuk memacu semangat pelaku pariwisata agar lebih berkembang. Ajang ini diselenggarakan Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provinsi Jawa Timur di tahun ini dilaksanakan di Wisata Bahari Lamongan (WBL), Minggu (20/12).

Penghargaan untuk Kota Batu diserahkan oleh Kepala Asisten Administrasi dan Umum Setda Provinsi Jawa Timur, Abimanyu Poncoatmojo kepada Wakil Wali Kota Batu, Ir Punjul Santoso SH MM.

“Penghargaan EJTA ini diharapkan mampu menjadi pemacu untuk meningkatkan kualitas produk dan pelayanan percepatan pembangunan pariwisata yang berkelanjutan serta sebagai sarana promosi yang nyata bagi calon wisatawan bahwa situasi dan kondisi jatim sangat kondusif dan akan bagi wisatawan untuk berkunjung dan melakukan perjalanan wisata,” kata Abimanyu menyampaikan sambutan Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa.(nas)

Tags: