Kota Probolinggo Jadi Juara Umum Anggar

9-medali porprovProbolinggo,Bhirawa
Kontingen Kota Probolinggo sukses menjadi juara umum cabang olahraga (cabor) anggar dalam Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Timur V 2015 Banyuwangi, dengan total raihan 2 medali emas, 1 medali perak dan 2 medali perunggu. Dengan begitu target perolehan medali untuk kontingen anggar terpenuhi, hal ini diungkapkan Pelatih anggar Kota Probolinggo Fatholah, Senin 8/6 melalui telepon selulernya.
Kami kontingen kota Probolinggo pada umumnya, khususnya kontingen anggar sangat bersyukur dengan hasil ini. Kami berharap atlet-atlet saya bisa masuk Pemusatan Pelatihan Daerah (Puslatda) Jawa Timur 100/III. “Semoga saja atlet-atlet kami bisa banyak yang masuk Puslatda,” kata Fatholah.
Dari awal, kami memang menargetkan 2 medali emas. Namun, ia tidak menyangka bahwa Kota Probolinggo bakal keluar sebagai juara umum cabor anggar. “Target kami memang dua emas, tapi kami tidak menyangka bisa meraih juara umum,” ujarnya.
Adapun dua emas Kota Probolinggo disumbangkan oleh Salsabila Bontangia dari nomor sabel putri dan Yusuffi dari nomor sabel putra. Pada partai puncak, Yusuffi mengalahkan atlet asal Sidoarjo, Ramadhan Setyoso. Bahkan Yusuffi juga sukses mengalahkan atlet Prima Pratama, Haris asal Surabaya.
Anggar merupakan cabor baru di Porprov Jawa Timur V 2015 Banyuwangi. Sebelumnya di Porprov Jawa Timur IV 2013 Madiun, anggar masuk dalam cabor eksebisi.
Kedepan kami akan terus melakukan pembinaan yang lebih maksimal lagi, sehingga para atlit angar ini akan mampu berbicara lebih ditingkat Nasional maupun Internasional nantinya.
Di kota Probolinggo sendiri banyak atlit yang mampu menorehkan prestasinya di level regional maupun nasional, untuk itulah perlu adanya penanganan yang maksimal terhadap mereka itu, kami yaknin tahun depan kami akan lebih bisa berbicara banyak akan masalah olahraga pada umumnya, tambahnya.(Wap)

Tags: