Kotak Suara Pemilu 2019 Datang di Kabupaten Tulungagung

Sebagian kotak suara transparan Pemilu 2019 yang tiba di Kantor KPU Tulungagung, Rabu (24/10) kemarin.

Tulungagung, Bhirawa
Logistik Pemilu 2019 berupa kotak suara transparan sudah datang di Kantor KPU Tulungagung, Rabu (24/10). Kotak suara tersebut diangkut truk kontainer dan langsung disimpan di gudang.
Ketua KPU Tulungagung, Suprihno SPd MPd, pada Bhirawa, Rabu (24/10), mengatakan sesuai rencana kotak suara Pemilu 2019 yang terdistribusi ke Tulungagung sebanyak 19.158 kota suara.
“Hari ini (kemarin) sejumlah 19.158 kotak suara Pemilu 2019 itu akan datang semua ke Tulungagung. Rencananya dibawa empat truk kontainer,” ujarnya.
Sampai siang kemarin baru sebagian dari 19.158 kotak suara yang tiba di Kantor KPU Tulungagung. Kotak suara yang terbuat dari karton (kardus) itu diangkut dua truk kontainer.
Menurut Suprihno, KPU Tulungagung sudah menyediakan dua tempat untuk menyimpan kotak suara Pemilu 2019. Yakni di gudang Kantor KPU Tulungagung dan gudang yang disewa oleh KPU Tulungagung.
“Untuk gudang yang disewa KPU Tulungagung berada di Desa Panggungrejo Kecamatan Kauman. Saat ini pun sebagian kotak suara yang datang sudah langsung ditempatkan di gudang yang disewa itu,” paparnya.
Pria berkacama ini selanjutnya membeberkan dalam Pemilu 2019 setiap TPS (tempat pemungutan suara) akan membutuhkan lima kotak suara. Sementara jumlah TPS di Tulungagung dalam Pemilu 2019 sebanyak 3.766 TPS.
“Kalau nanti kurang dan ada yang rusak, kami akan minta lagi pada KPU Provinsi untuk memenuhinya,” katanyanya.
Diakui Suprihno, kotak suara Pemilu 2019 memerlukan perlakuan khusus, tidak seperti kotak suara yang terbuat dari aluminium. Karenanya, KPU Tulungagung melakukan penyimpanan sesuai standar yang ditentukan oleh KPU RI.
“Kami berusaha agar kotak suara tidak sampai kena air dengan menggunakan valet besi saat menyimpan. Apalagi saat ini mulai musim hujan. Selain itu kami juga harus menjaga agar tidak sampai terbakar, karena bahannya memang rawan terbakar,” paparnya lagi.
Sedang terkait kotak suara aluminium yang kini juga masih tersimpan di Kantor KPU Tulungagung, Suprihno mengatakan belum dilakukan pelelangan. Masalahnya, masih menunggu surat persetujuan dari KPU RI.
“Kami masih menunggu. Kalau sudah ada surat persetujuan dari KPU RI baru kami akan melakukan pelelangan,” tandasnya. (wed)

Tags: