KPPN Dinilai Bantu Akselerasi Program Pembangunan Kota Madiun

Di akhir kunjungan, dilakukan penyerahan cinderamata oleh Kepala KPPN Madiun, Lydia K Christyana kepada Wali Kota Madiun H. Sugeng Rismiyanto, SH. M.Hum. [sudarno/bhirawa]

Kota Madiun, Bhirawa
Pemerintah Kota Madiun senantiasa melaksanakan kerja sama dan silaturahmi dengan berbagai instansi yang ada. Hal ini akan menjadi dorongan untuk percepatan pelaksanaan berbagai program yang ada di Pemkot Madiun.
Salah satunya dengan dengan Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) Madiun. Wali Kota Madiun H. Sugeng Rismiyanto, SH.M.Hum, menerima kunjungan Kepala KPPN Madiun Lydia K. Christyana di Ruang Transit Balai Kota Madiun, Senin (29/1)..
Wali Kota Madiun, H. Sugeng Rismiyanto,SH.M.Hum, kehadiran KPPN Madiun di tengah-tengah semangat membangun masyarakat Kota Madiun yang sangat dirasakan manfaatnya. Karena dengan layanan prima yang cepat, tepat dan akuntabel KPPN Madiun akan sangat membantu Pemerintah Kota Madiun dalam menjalankan akselerasi program-program pembangunan.“Harapan saya kerja sama yang sudah baik ini kita tingkatkan yang lebih baik lagi. KPPN Madiun Smart dan luar biasa,”pungkas Wali Kota. [dar]

Tags: