KPU Surabaya Sosialisasikan Pilkada Serentak 2018

Surabaya, Bhirawa
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Surabaya mengoptimalkan sosialisasi tahapan pelaksanaan pemilihan kepala daerah serentak 2018 kepada warga di Kota Pahlawan.
Ketua KPU Surabaya Nur Syamsi mengatakan ada beberapa cara menyosialisasikan pilkada serentak 2018 salah satunya dengan menggelar jalan sehat, Minggu (29/10).
“Acara jalan sehat dengan tema Sadar Pilkada Serentak itu diikuti lebih dari seribu warga, PPK, PPS, dan sejumlah perwakilan parpol di Surabaya,” katanya.
Menurut dia, Jalan Sehat Sadar Pilkada 2018 ini digelar serentak di seluruh Indonesia dengan tujuan menyosialisasikan bahwa tahapan Pilkada Serentak 2018 sudah dimulai. “Dengan jalan sehat ini diharapkan masyarakat mengetahui bahwa tahapan Pilkada 2018 sudah dimulai,” ujarnya.
Nur Syamsi berharap selain mengetahui tahapan Pilkada 2018, masyarakat juga sadar dengan hak-hak mereka pada Pilkada mendatang. “Hak untuk memilih dan dipilih kita bangkitkan melalui kegiatan ini, mari kita kawal sama-sama Pilkada mendatang khususnya Pilkada Jatim,” katanya.
Ia menambahkan verifikasi data pemilih kerap menjadi sesuatu yang cukup krusial di tiap gelaran pemilu. Untuk itu, katanya, masyarakat diharapkan bisa sama-sama ikut mengawal data pemilih agar lebih akurat. [gat]

Tags: