Kunjungan KONI Surabaya, Danrem 084 Koordinasikan Pelatih untuk Porad

KONI Surabaya melakukan kunjungan ke Makorem 084 Bhaskara Jaya, Senin (2/4).[abednego/bhirawa]

Surabaya, Bhirawa
Makorem 084 Bhaskara Jaya (BJ) mendapat kunjungan dari Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Surabaya, Senin (2/4). Kunjungan ini langsung disambut baik oleh Komandan Korem (Danrem) 084 Bhaskara Jaya Kolonel Kav M Zulkifli.
Kolonel Kav M Zulkilfi mengapresiasi kunjungan yang dilakukan KONI Surabaya. Menurutnya, kesamaan visi dan misi KONI Surabaya untuk memajukan olahraga di Jawa Timur, khususnya di Surabaya patut mendapat dukungan. Terlebih pada rencana kegiatan Pekan Olahraga Angkatan Darat (Porad) Kodam V Brawijaya, Danrem berharap bisa bersinergi dengan pihak pelatih di KONI Surabaya.
“Sebelum memasuki kegiatan Porad Kodam V Brawijaya, nantinya kami akan bersinergi dengan pihak pelatih dari KONI Surabaya,” kata Danrem 084 BJ Kolonel Kav M Zulkifli, Senin (2/4).
Pada event olahraga TNI AD, Danrem berharap para pelatih KONI dapat melatih satuan maupun jajaran Korem 084 BJ yang turut dalam perlombaan tersebut. Kebetulan KONI Surabaya bertandang di Makorem, Zulkifli mengaku hal tersebut merupakan langkah awal bentuk sinergitas antara TNI AD dan KONI Surabaya.
“Antara Korem 084 Bhaskara Jaya dan KONI Surabaya memiliki visi dan misi yang sama, yakni ingin memajukan olahraga di tingkat nasional, bahkan internasional. Dan sinergitas antara TNI AD (Korem 048 BJ) dan KONI Surabaya sudah terjalin dengan baik,” ucap Danrem.
Sementara itu, Ketua KONI Surabaya Hoslih Abdullah mengapresiasi sambutan dari pihak Korem 084 Bhaskara Jaya. Bahkan pihaknya menyambut positif sinergitas antara Korem 084 BJ dengan KONI Surabaya. Menurutunya, sinergitas itu merupakan dukungan yang sangat diinginkannya dalam upaya memajukan olahraga di Surabaya.
“Tentunya dukungan ini sangat bermanfaat bagi KONI. Terlebih dalam membentuk karakter-karakter atlet Surabaya,” pungkas Hoslih. [bed]

Tags: