Lahap Makan Nasi Bungkus dari PD Aisyiyah Sidoarjo, Pengakuan Sopir Angkot Ini Bikin Terenyuh

Sidoarjo, Bhirawa
Empati untuk saling berbagi terus mengalir di tengah situasi sulit menghadapi pandemi. Seperti yang dilakukan PD Aisyiyah Sidoarjo, dengan aksinya berbagi makan siang gratis untuk masyarakat pengguna jalan di sekitar komplek perguran Muhammadiyah Sidoarjo Jalan Mojopahit 666 B, Jumat (17/4).
Aksi ini disambut antusias para pengemudi angkutan umum, driver ojek online dan taksi online, tukang becak, pedagang kaki lima dan masyarakat umum yang membutuhkan. “Alhamdulillah, perut saya tadi rasanya seneb nahan lapar. Narik bolak-balik Sidoarjo – Tulangan baru dapat satu penumpang. Untuk beli bensin saja kurang,” tutur salah satu pengemudi angkutan umum sembari melahap nasi bungkus gratis.
Ketua PD Aisyiyah Sidoarjo Siti Zubaidah Syafi’i mengungkapkan, aksi tersebut merupakan bagian dari sikap empati aktifis perempuan Muhammadiyah terhadap situasi sulit yang sedang dihadapi bangsa ini. Menururnya, ketika covid-19 mulai mewabah, khususnya di Sidoarjo, berbagai kegiatan ekonomi terus melemah. Karena itu, sebagai bagian dari Muhammadiyah Covid-19 Command Center (MCCC), PD Aisyiyah berupaya terus komitmen untuk membantu masyarakat.
“Situasi sekarang ini tidak ada orang yang terdampak atau tidak terdampak. Karena semuanya merasakan dampak yang sama dari berbagai kebijakan pembatasan sosial,” tutur Zubaidah.
Makan siang yang disiapkan PD Aisyiyah, dijelaskan Zubaidah, berasal dari anggotanya di tingkat cabang dan ranting. Masing-masing tingkatan pengurus antusias menyisihkan sedikit rezekinya untuk berlomba-lomba dalam kebaikan. “Di Muhammadiyah, kita saling bersinergi. Ada MCCC yang juga sedang mempersiapkan berbagai program untuk mengatasi dampak sosial lainnya,” ungkap Zubaidah.
Selain berbagi nasi bungkus, aksi tersebut juga diikuti dengan edukasi kepada masyarakat untuk menggunakan masker saat keluar rumah dan membersihkan tangan menggunakan sabun atau hand sanitizer jika tidak memungkinkan untuk cuci tangan. (tam)

Tags: