Lawan Terberat Angin

Kazumasa Sakai

Surabaya, Bhirawa
“Selamat siang”, kalimat itu meluncur dari bibir pemain asal Jepang, Kazumasa Sakai yang akan turun di ajang Super 100 YUZU Indonesia Masters 2019 yang digelar di GOR Ken Arok 1-6 Oktober.
Pemain yang menempati unggulan ke empat itu terlihat sedikit lancar Bahasa Indonesia. Bahkan saat ditanya oleh Yuni Kartika selaku master of ceremony (MC) pada acara press conference ia bisa menjawab dengan sedikit terbata-bata. “Saya suka di Indonesia, makanannya enak, saya senang sate ayam dan nasi goreng,” katanya.
Kazumasa bisa berbahasa Indonesia karena ia sempat berlatih selama 3 tahun di Indonesia. “Saya berlatih di Indonesia mulai usia 18 sampai 21 tahun,” katanya.
Saat ditanya siapa lawan terberat di event ini, ia menjawab angin. “Angin di arena lawan terberat saya,” katanya.
Ia juga mengaku sudah mempersiapkan semuanya untuk berlaga di ajang ini, pemain yang murah senyum itu memiliki target untuk meraih kemenangan agar bisa berlaga di final. [wwn]

Rate this article!
Lawan Terberat Angin,5 / 5 ( 1votes )
Tags: